Dies Natalis FIP UTM; Jaga Keharmonisan Lewat Memasak

Media Jatim

MEDIAJATIM.COM, Bangkalan-Fakultas Ilmu Pendidikan Universitas Trunojoyo Madura (FIP-UTM) memperingati Dies Natalis yang ke-3 dengan berbagai kegiatan lomba antar-dosen, civitas akademika dan mahasiswa, Jumat (17/3). Salah satunya, lomba memasak yang diikuti perwakilan dosen dan civitas akademika FIP UTM.

Kegiatan berlangsung sangat seru. Pasalnya, dihadiri mahasiswa yang bermaksud untuk menyaksikan sekaligus mendukung perwakilan dari prodi masing-masing lewat teriakan yel-yel untuk menyemangatinya. FIP UTM ini menaungi 5 program studi (prodi). Yakni, Pendidikan Bahasa dan Sastra Indonesia, Pendidikan Guru Sekolah Dasar, Pendidikan Informatika, Pendidikan IPA, dan Pendidikan Anak Usia Dini.

Baca Juga:  Untuk Pertama Kalinya UTM Borong Tiga Gelar Juara di Ajang MTQMN XVII 2023

Dies Natalies yang ke-3 ini, diharapkan mampu menjaga keharmonisan serta mempererat dan meningkatkan kekompakan antar-elemen yang berada di bawah kendali FIP UTM.

“Saya harap peringatan dies natalis ini lebih meningkatkan kekompakan kita”, tutur Dekan Fakultas Ilmu Pendidikan Universitas Trunojoyo, Sulaiman, saat mengisi sambutan pada acara pembukaan, Sabtu pekan lalu (11/03).

Ditemui saat berlangsung lomba memasak di Depan Ruang Kuliah Bersama (RKB), Agus Salim yang merupakan mahasiswa prodi Pendidikan Sastra Indonesia, mengakui mahasiswa sangat terhibur dengan terlaksanakannya beberapa macam lomba.

“Lomba ini seru mas, menghibur kami yang sedang banyak tugas,” ujarnya.

Baca Juga:  Perdana ke UTM, H. Her Langsung Bagi-Bagi Sepeda Motor dan Beasiswa Tahfiz ke Mahasiswa Baru

Selain lomba memasak, masih banyak lomba yang lain, seperti lomba menyanyi dan pemilihan duta pendidikan. (Zul)