Akhir Kompetisi, Persipura Mustahil Gusur Madura United

Media Jatim

MediaJatim.com – Sempat menikmati puncak klasemen sementara Liga 1, Persipura dipastikan mengakhiri kompetisi resmi tahun ini dengan sad ending. Boas Salossa dkk dipastikan terlempar dari lima besar.

Kepastian tersebut mencuat saat Mutiara Hitam ditahan 2-2 oleh Sriwijaya FC dalam laga pamungkas Liga 1, Minggu (12/11). Hasil tersebut menjadikan Persipura mustahil bisa menggusur Madura United hingga akhir kompetisi.

Persipura saat ini mengoleksi 60 poin, sama dengan Madura United. Hanya saja, Laskar Sape Kerrab masih punya tabungan laga tanding di kandang PSM Makassar, Minggu (12/11) malam.

Baca Juga:  Dihukum Berat, Madura United Banding

Jika Madura United berhasil mencuri poin penuh atas PSM Makassar, skuad asuhan Gomes Oliviera dipastikan finis di 3 besar, menggeser PSM Makassar ke posisi 4 yang kini mengoleksi 62 poin.

Andaikan hanya mampu mencuri sebiji poin di markas PSM, Madura United aman di 4 besar dengan poin 61. Namun bila kalah, masih berpotensi terlempar ke posisi 5. Itu pun bila Persija Jakarta (58 poin) menang atas Perseru Serui.

Khusus Bhayangkara FC dan Bali United, sudah dipastikan bertengger sebagai the winner dan runner up. Keduanya kini masing-masing mengoleksi 65 dan 68 poin.

Baca Juga:  Komentar Pelatih Madura United Terkait Gol Alfath Dianulir

Bali United berpeluang besar menyamakan poin dengan Bhayangkara. Namun, ia tidak bisa menggeser posisi puncak karena kalah head to head atas Bhayangkara FC.

Reporter: Hendra WCP

Redaktur: Sule Sulaiman