Ansor Bluto Gandeng Santri Nurul Ishlah Perangi Narkoba

Media Jatim

MediaJatim.com, Sumenep – Pimpinan Anak Cabang Gerakan Pemuda Ansor (PAC GP Ansor) Kecamatan Bluto mengadakan sosialisasi anti narkoba dengan tema ‘Selamatkan Generasi Muda dari Bahaya Narkoba,’ di Pesantren Nurul Ishlah, Rabu (29/08/18).

Ketua PAC Ansor Bluto, Ilyas menyebutkan bahwa Ansor berkomitmen penuh untuk melakukan perlawanan terhadap perusakan generasi muda Indonesia.

“Kita akan melawan perusakan terhadap negara kita tercinta ini. Termasuk narkoba yang akan merusak generasi muda NKRI,” katanya.

Sementara itu, ketua Baanar Sumenep, Suryadi menyebutkan bahwa Ansor melalui Baanar memiliki 3 kegiatan dalam melawan penyebaran narkoba.

Baca Juga:  Rayon Fasya PMII IAIN Madura Gembleng Kader Sadar Teknologi

“Ada sosialisasi menjelaskan bahaya narkoba. Selanjutnya adalah pembinaan. Ini dilakukan dengan cara mengadakan kegiatan-kegiatan positif yang bisa diikuti oleh para pemuda termasuk siswa,” katanya.

“Selain itu juga melakukan pendampingan kepada pengguna atau pecandu,” pungkasnya.

Hadir dalam kegiatan tersebut, pengasuh dan santri Nurul Ishlah, perwakilan Polsek Bluto, dan Pengurus PAC GP Ansor Bluto.

Reporter: Ahmad Fayli

Redaktur: Sulaiman

Banner Iklan Media Jatim