Ingat Hardiknas, Tokoh Pendidikan Madura Ini Kirim Pesan Dari Korea

Media Jatim

MediaJatim.com, Seoul – Meski berada di luar negeri, Kepala Madrasah Tsanawiyah Negeri 3 Pamekasan atau Sumber Bungur, Mohammad Holis, tak lupa memberikan pemahaman ihwal memaknai Hari Pendidikan Nasional (Hardiknas) yang tercatat 2 Mei di Indonesia.

Menurutnya, Hardiknas dijadikan sebagai ajang peningkatan kualitas pendidikan yang berkarakter dengan khas madrasah. Ia menambahkan, pendidikan sudah saatnya berorintasi pada penguatan literasi untuk mempersiapkan revolusi industri 4.0.

“Harusnya, Hardiknas ini dijadikan sebagai ajang peningkatan kualitas pendidikan yg berkarakter dengan khas madrasah. Yang berorintasi pada penguatan literasi untuk mempersiapkan revolusi industri 4.0,” jelasnya via WhatsAapp. (02/04/2019).

Baca Juga:  Politisasi Jersey Timnas Sepak Bola Brasil

Untuk pendidikan di Pamekasan sendiri, lanjutnya, semangat Pamekasan Hebat merupakan spirit untuk terus memperbaiki kualitas hidup yang bertabat dengan pendidikan yang berkualitas.

Kepada guru di lembaga Sumber Bungur Holis berpesan, agar berbakti sebagai pekerja dan pendakwah pendidikan yang tidak hanya mengharapkan balasan di dunia, melainkan bagaimana kita kita berharap banyak di akhirat.

“Mari kepada guru di Sumber Bungur tetap berbakti sebagai pekerja dan pendakwah pendidikan yang tidak hanya mengharapkan balasan di dunia, melainkan bagaimana kita kita berharap banyak di akhirat,” pungkansya.

Baca Juga:  Seru! Striker Madura United Bawa Persija Ungguli Home United

Reporter: Gafur

Redaktur: MN