Dituding Lakukan Penyalahgunaan Dana Banpol, DPC Gerindra Situbondo Terancam Dilaporkan

Media Jatim

MediaJatim.com, Situbondo – Tudingan melakukan penyalahgunaan Dana Banpol semakin santer. Kini Ketua DPC Partai Gerakan Indonesia Raya (Gerindra) Kabupaten Situbondo terancam dilaporkan.

Hal tersebut disampaikan Bupati DPD Lira Situbondo Didik Martono. Ia mengatakan, pihaknya akan secepatnya melaporkan dugaan penyalahgunaan Dana Banpol 2020 yang melibatkan Ketua DPC Partai Gerindra Situbondo itu. Menurutnya, Dana Banpol itu diduga kuat digunakan untuk Safari Politik Bakal Calon Bupati (Bacabup) Situbondo.

“Saya akan secepatnya melaporkan perihal dugaan tersebut, kita tunggu saja tanggal mainnya, sekarang tinggal melengkapi bukti-bukti saja,” ungkap Bupati Lira Didik Martono.

Banner Iklan Media Jatim

Selain itu Didik Martono menjelaskan, pihaknya juga akan melaporkan dugaan penyalahgunaan hal yang serupa. Yakni penyalahgunaan Dana Banpol Tahun 2018 dan 2019 oleh DPC Partai Gerindra Situbondo.

Baca Juga:  Komunitas Poros Tengah Dukung Keputusan Bupati Situbondo Soal Penutupan Mall

“Nanti, saya bukan hanya melaporkan terkait permasalahan dugaan penyalahgunaan Dana Banpol 2020, melainkan juga penyalahgunaan Dana Banpol Tahun 2018 dan 2019 yang dilakukan oleh DPC Partai Gerindra Kabupaten Situbondo yang bersumber dari APBD,”tegas Didik Martono.

Sedangkan Ketua DPC Partai Gerindra Kabupaten Situbondo Djaenur Ridoh membenarkan DPC Partai Gerindra mengadakan kegiatan sosialisasi pada untuk pemilih pemula di tengah pandemi Covid-19 di Desa Kalianget, Sabtu lalu (2/5/2020).

“Benar dana yang digunakan sebesar 10 juta Rupiah,” singkatnya saat ditemui di kediamannya, Desa Sumberkolak, Kecamatan Panarukan, Jumat (8/5/2020).

Baca Juga:  Kembali ke Jember untuk Membangun Tanah Kelahirannya

Namun Djaenur Ridoh menepis keras tudingan bahwa kegiatan tersebut merupakan Safari Politik salah satu Bacabup Situbondo 2020 yang didukung DPC Partai Gerindra.

“Masak dana hanya 10 juta Rupiah mau dibuat Safari Politik. Kemarin itu, kegiatan resmi DPC Partai Gerindra tidak ada berbau Safari Politik dari Bacabub BK. Hanya saja kebetulan juga diundang,” tukasnya dengan wajah sedikit memerah.

Reporter: Frengky

Redaktur: Zul