Pemerintah Kelurahan dan TP PKK Ardirejo Berbagi Sembako untuk Kaum Dhuafa dan Anak Yatim

Media Jatim

MediaJatim.com, Situbondo – Memasuki 10 terakhir bulan Ramadhan 1441 H, Kelurahan Ardirejo bersama Tim Penggerak PKK berbagi sedekah Untuk kaum dhuafa dan anak yatim dengan membagikan 480 paket sembako dan 290 nasi bungkus, Kamis (14/5/2020).

“Berbagi ini sebagai bentuk rasa kepedulian Pemerintah Kelurahan bersama TP PKK Ardirejo terhadap kaum tidak mampu dan anak yatim. Ada 480 paket sembako yang dipersiapkan, kupon yang disebar sebanyak 400 kupon.

Sisanya kami bagikan kepada Anggota Ansor Banser dan beberapa awak media yang sejauh inu bekerjasama dengan pihak Kelurahan Ardirejo,” jelas Lurah Ardirejo Rocky Syahbana.

Baca Juga:  Situbondo Belum PSBB, Bupati Tetap Buka Mall dan Bolehkan Gelar Shalat Id

Rocky menjelaskan, pembagian sedekah ini bersumber dari sumbangan perangkat kelurahan, CRS 3 Bank, PT Aspal dan dana pribadi Lurah Ardirejo. Ia menyebutkan bukan berasal dari dana Kelurahan.

“Kegiatan ini resmi berawal dari adanya musyawarah, dananya dari sumbangan perangkat kelurahan dan dana pribadi dari saya. Sumbangan dari perangkat kelurahan terkumpul 100 paket sembako, dari saya pribadi 50 paket sembako ditambah juga dari CSR 3 Bank di Kabupaten Situbondo, serta 50 paket sembako dari PT Aspal,” ungkapnya.

“Ada 3 Bank yang ikut memberikan bantuan sembako, yakni BNI, Bank Mandiri dan Bank Jatim,” imbuhnya.

Baca Juga:  Menyaru Pembeli, Wanita Ini Curi Kalung Emas 20 Gram

Pembagian dipimpin langsung oleh Tim Penggerak PKK dengan didampingi Lurah Ardirejo, Babinsa dan Bhabinkamtibmas Kelurahan Ardirejo.

Sementara salah satu penerima asal RT 02/RW 01 mengucapkan terima kasih atas bantuan paket sembako tersebut. “Terima kasih atas bantuan paket sembako kami sebagai warga Ardirejo terasa terbantu dengan adanya bantuan paket sembako ini,” ucap Warga bernama Tutun.

Reporter: Frengky

Redaktur: Zul