Dengan Master Max, Media Jatim Jalin Persahabatan untuk Pemberitaan Setahun Penuh

Media Jatim
Media Jatim
(Eiffah Eizzatul Umami/Media Jatim) Pemred Media Jatim Ongky Arista UA (kiri) dan Ketua Master Max Community Mohammad Khairul Umam usai menandatangani MoU, Sabtu (19/11/2022) malam.

Pamekasan — Selain menandatangani komitmen pemberitaan untuk Ra Abbas, Media Jatim juga menjalin komitmen dengan Master Max Community, Sabtu (19/11/2022).

Komitmen dimaksud berupa sokongan pemberitaan kegiatan Master Max di laman Media Jatim selama setahun penuh.

Perjanjian ini tertuang dalam bentuk Memorandum of Understanding (MoU). Ditandatangani oleh Pemimpin Redaksi Media Jatim Ongky Arista UA dan Ketua Master Max Community Mohammad Khairul Umam.

Penandatanganan ini dilakukan di panggung Anniversary Master Max Community yang ke-3 di Stadion Gelora Madura Ratu Pamelingan (SGMRP) Sabtu (19/11/2022) malam.

“Kita dengan Master Max bersahabat,” kata Ongky.

Persahabatan ini, lanjut Ketua Forum Wartawan Pamekasan (FWP) itu, terjadi karena satu sudut pandang bahwa komunitas bikers Yamaha Nmax berbeda dengan komunitas lain.

Baca Juga:  GP Ansor Kadur Bersama Banom NU Lainnya Galang Dana 'Peduli Semeru'

“Setiap tahun Master Max terlibat penyaluran air bersih, dan terlibat gotong-royong, bakti sosial dan banyak sekali yang tidak bisa saya sebutkan,” tambahnya.

Nilai ini, kata Ongky, yang kemudian memikat redaksi Media Jatim untuk menjalin persahabatan.

“Media Jatim tidak memilih sembarang orang atau komunitas untuk diajak bersahabat, kita punya standar sendiri,” bebernya.

Standarisasi persahabatan pemberitaan ini diciptakan guna menggambarkan corak dan karakter Media Jatim.

“Siapa yang di-support Media Jatim, itulah wajah minimalisnya Media Jatim,” tegasnya.

Ketua Master Max Community Mohammad Khairul Umam mengatakan, pada umur yang ketiga tahun ini, komunitas yang dipimpinnya memiliki banyak hal spesial.

Baca Juga:  DPRD Bangkalan Sebut Absensi Finger Print Pegawai Bisa Diakali saat Ajukan TPP

Salah satunya launching buku Sekolah Jalanan; Persembahan Para Master. “Barangkali ini satu-satunya komunitas bikers yang melahirkan buku,” terangnya.

Pria yang kerap disapa Mas Irul itu menjelaskan, bahwa Master Max terlibat dalam banyak kegiatan. Membumi bersama masyarakat. Melihat sesuatu dari berbagai sudut pandang.

“Ini kemudian kita tulis ke dalam buku tadi,” imbuhnya.

Dia berharap, Master Max terus panjang umur dan membumi bersama masyarakat. “Kami ingin terus bermanfaat untuk masyarakat, dari jalanan, dari sudut pandang jalanan,” pungkasnya.(hel/ky)