Lumajang, mediajatim.com — Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Lumajang menargetkan 12 ruas jalan yang rusak selesai diperbaiki sebelum Hari Raya Idul Fitri 1444 hijriah tiba.
Target ini diseriusi dengan cara tim ngaspal keliling (Ngapling) Pemkab Lumajang bekerja hingga azan magrib tiba.
Sabtu (25/3/2023), Bupati Lumajang Thoriqul Haq ikut menemani dan berbuka bersama tim Ngapling di Pinusan Penanggal di Desa Pananggal, Kecamatan Candipuro.
“Ada lima tim ngapling, Insyaallah sebelum lebaran sudah bisa menyelesaikan perbaikan di 12 ruas jalan,” tuturnya.(*/ky)