MediaJatim.com, Sumenep – Oknum Kepala Desa Batu Putih Daya Kecamatan Batuputih Kabupaten Sumenep berinisial H (34), tega menganiaya warganya sendiri berinisial M (35), Sabtu (7/7).
Akibat penganiayaan tersebut, korban mengalami luka robek di kelopak mata kanan bagian atas dan lebam pada dagu.
“Iya benar. Sesuai keterangan dari dokter begitu,” tutur Iptu Joni Wahyudi, Kasubag Humas Polres Sumenep.
Penganiayaan terjadi pada sabtu malam kemarin, sekitar pukul 22.00 WIB. Saat itu korban bertamu ke rumah oknum kades tersebut di Dusun Bulu Timur Desa Batu Putih Daya.
Kejadian berawal saat korban bersama temannya bertamu ke rumak oknum kades tersebut sekitar pukul 21.00 WIB. Sesaat setelah sampai, keluarga pelaku mengatakan bahwa yang bersangkutan sedang tidak di rumah. Korban dan temannya pun menunggu di teras rumahnya.
“Korban tidak langsung pulang. Menunggu,” lanjutnya.
Sekitar pukul 21.30 WIB, oknum kades tersebut datang. Tidak lama, korban dan pelaku langsung membicarakan perihal toko milik pelaku yang dijaga oleh korban di Jakarta.
Tidak lama kemudian, Korban dan pelaku cekcok mulut. Secara tiba-tiba, oknum kades tersebut langsung memukul korban berulang-ulang kali.
Melihat terjadi penganiayaan, teman korban yang sejak awal bersama, langsung melerai dan membawa korban pulang ke rumahnya. Setelah keluarga korban mengetahui kejadian tersebut, korban langsung dilarikan ke puskemas untuk mendapatkan perawatan medis.
Atas tuduhan penganiayaan, teman korban melaporkan oknum kades tersebut ke Polsek setempat dengan nomor LP/3/VII/2018/JATIM/RES SMP/SEK BTPT tentang tindak pidana penganiayaan.
“Laporannya sudah diterima polisi,” tutupnya.
Reporter: Nur Khalis
Redaktur: Sulaiman