MediaJatim.com, Pamekasan – Secara mendadak di malam hari, Bupati Pamekasan, Baddrut Tamam mengunjungi Pos Siaga Covid-19 Pamekasan yang bertempat di Taman Arek Lancor Pamekasan. Kunjungan mendadak tersebut, dilakukan pria yang kerap dipanggil RBT guna memastikan kesiapsiagaan para personel Satgas Covid-19 di tempat gugus tugasnya.
“Kesempatan ini, saya ingin memastikan bahwa seluruh elemen di bawah bekerja dengan baik kepada masyarakat. Tidak hanya itu, motivasi dan semangat yang tinggi harus dimiliki oleh seluruh pihak khususnya para personel satgas, agar terus semangat merangkul seluruh masyarakat dalam mencegah Covid-19.” ungkap Ra Baddrut, Senin malam (6/4/2020).
Pada saat melakukan pemantauan secara mendadak tersebut, RBT juga meminta seluruh personil agar terus memberikan pelayanan terbaik bagi masyarakat khususnya dalam pengaduan terkait wabah virus Corona.
“Jadi pemantauan ini untuk memastikan petugas posko melaksanakan tugas dengan baik,” ungkapnya.
“Tidak kalah penting, kami juga ingin memberikan motivasi bagi jajaran personil yang bertugas di tengah wabah seperti saat ini. Kami harapkan mereka tetap sabar dalam memberikan pelayanan kepada masyarakat,” pungkas bupati muda yang akrab disapa Ra Badrut.
Seperti diketahui, hasil update peta sebaran Covid-19 di Pamekasan menunjukkan progress menggemberikan. Meski jumlah Orang Dalam Resiko (ODR) terus naik mencapai 7.274 orang, namun jumlah Orang Dalam Pemantauan (ODP) mengalami penurunan jumlah setelah pada 3 April lalu mencapai 200 orang, turun menjadi 190 Orang. Demikian halnya dengan Pasien Dalam Pengawasan yang sebelumnya terdapat 2 orang, saat ini sudah dinyatakan bersih seiring kedua orang tersebut dinyatakan bersih dari Covid-19.
Hingga saat ini tercatat sebanyak dua orang lainnya dinyatakan positif terinfeksi virus corona, bahkan satu orang yang dinyatakan status terinfeksi meninggal dunia, beberapa waktu lalu. Kondisi tersebut sekaligus menjadikan Pamekasan sebagai kabupaten merah dalam peta sebaran Covid-19 di Provinsi Jawa Timur.
Reporter: Bahrul Rosi
Redaktur: Sulaiman