Direktur Madura United Terpilih Jadi Presidium KAHMI Jatim

Media Jatim

MEDIAJATIM.COM, Magetan | Musyawarah Wilayah (Muswil) V Majelis Wilayah Presidium Korps Alumni Himpunan Mahasiswa Islam (KAHMI) Jawa Timur (Jatim) berlangsung khidmat. Sebanyak 7 tokoh terpilih sebagai Presidium, Ahad (30/5/2021).

Acara yang dibuka langsung oleh Gubernur Jawa Timur Khofifah Indar Parawansa di Gedung Negara Grahadi tersebut, memunculkan nama Direktur Madura United, Haruna Soemitro.

Pria yang akrab disapa HS itu, mendapat 23 suara dari hasil rekapitulasi suara Pleno IV. HS hanya selisih dua suara dari peraih suara terbanyak Edi Purwanto (25 suara).

Selain HS dan Edi Purwanto, Presidium lainnya ialah Ali Mufthi (22 suara), Agung Mulyono (21 suara), Ridwan Hisyam (21 suara), Bawon Adi Yithoni (20 suara), dan Agus Machfuz Fauzi (17 suara).

Sejatinya, terdapat kandidat lainnya yang suaranya tidak kalah bersaing. Hanya saja mereka belum ditakdirkan menjadi Presidium. Sebut saja Imam Nasrullah (16 suara), Nur Muhyidin (11 suara), Nugraha Hadi Kusuma (10 suara), Muhammad Nabil (9 suara), dan M Baddrus Zaman (8 suara).

Baca Juga:  Madura United Kena Denda Rp101 Juta

Meskipun bernuansa kompetitif, Pleno IV dalam Muswil KAHMI Jatim V tersebut berjalan sesuai harapan. Sama sekali tidak ada kegaduhan.

Muswil kali ini digelar dengan rangkaian diskusi. Hal itu terkait percepatan pembangunan ekonomi Jatim, khususnya bagaimana bisa bangkit setelah terpaan wabah Covid-19.

“Selamat. Semoga amanah,” tegas Gubernur Khofifah Indar Parawansa.

Reporter: Imam Syafii

Redaktur: Zul