web media jatim

Tiga Figur Disebut-sebut Akan Gantikan Posisi Totok sebagai Sekda Pamekasan

Media Jatim
Sekda Totok Pamekasan
(Dok Humas Pemkab) Bupati Pamekasan Baddrut Tamam menandatangani berkas mutasi Sekda Totok Hartono, Selasa (15/11/2022).

Pamekasan — Sekretaris Daerah (Sekda) Pamekasan Totok Hartono resmi digeser menjadi Staf Ahli Bidang Ekonomi, Keuangan, Pembangunan, Selasa (15/11/2022).

Menyusul itu, tiga nama dikabarkan berpotensi mengisi posisi Sekda definitif ke depan.

Tiga nama itu yakni Asisten I Bidang Pemerintahan dan Kesra Sigit Priyono, Kadisdik Akhmad Zaini dan Kadispendukcapil Achmad Faisol.

“Namun, satu kandidat itu tersandera kasus mobil sigap, satu lagi belum memenuhi syarat, dan satu lagi, kemungkinan akan memunculkan gejolak,” ungkap sumber terpercaya mediajatim.com yang enggan disebut namanya, Rabu (16/11/2022) siang.

Baca Juga:  Kesaksian Pemilik Rumah tentang Api Misterius di Sumenep: Melalap Gambar Masjid Nabawi dan Ka'bah!

Sementara waktu, posisi Sekda yang kosong ini diisi Nurul Widiastuti sebagai pelaksana tugas (Plt).

Sementara penjabat (Pj) Sekda ke depan dikabarkan akan jatuh kepada Kadis Pertanian Ajib Abdullah.

“Itu hak prerogatif Bupati, namun, tiga nama itu yang selama ini jadi perbincangan di internal eksekutif,” pungkasnya.(*/ky)