Pamekasan — Bupati Pamekasan Baddrut Tamam memantau jalan Bujur Barat menuju Desa Pangareman, Kecamatan Batumarmar, Minggu (15/1/2023).
Didampingi sejumlah kepala Organisasi Perangkat Desa (OPD), Bupati Baddrut Tamam berangkat dari Mandhapah Agung Ronggosukowati menuju Pantura melewati jalur pegantenan.
Baddrut Tamam berharap, jalan yang sudah bagus itu bisa menjadi penghubung kesejahteraan antara masyarakat utara dengan selatan.
“Saya ingin memastikan daerah Kecamatan Pegantenan hingga Batumarmar jalan rayanya terpantau baik dan nyaman untuk dilalui sebagai penghubung perdagangan, pendidikan dan kegiatan masyarakat lain,” jelasnya.
Ke depan, kata Bupati Baddrut, Pemkab Pamekasan juga memprioritaskan sejumlah akses jalan poros desa.
Diketahui, Bupati Baddrut ini sejak awal memimpin Pamekasan sudah berkomitmen untuk menjadikan infrastruktur sebagai program prioritas. (rif/zul)