Mayoritas Bacaleg Gerindra Pamekasan Santri dan Milenial, Target Duduki 9 Kursi

Media Jatim
Gerindra
(M. Arif/Media Jatim) Ketua DPC Gerindra Pamekasan Taufiqurrahman diwawancarai awak media usai menyerahkan berkas Bacaleg di Kantor KPU setempat, Minggu (14/5/2023).

Pamekasan, mediajatim.com — Dewan Pimpinan Cabang (DPC) Gerindra Pamekasan juga telah selesai mendaftarkan nama 45 Bakal Calon Legislatif (Bacaleg) ke Kantor KPU setempat, Minggu (14/5/2023).

45 nama yang disetorkan ini masuk di semua Daerah Pemilihan (Dapil), yang terdiri dari 15 Bacaleg perempuan dan 30 laki-laki.

Ketua DPC Partai Gerindra Pamekasan Taufiqurrahman mengaku telah menyeleksi Bacaleg potensial untuk mewakili partainya bertarung pada Pemilu 2024 mendatang.

“Kami menjaring Bacaleg dari berbagai background, ada tokoh masyarakat, ada dari kalangan santri, dan kami juga banyak dari akademisi, sebab kami memang menerima semua kalangan,” ungkapnya kepada awak media, Minggu (14/5/2023).

Baca Juga:  Dongkrak Ekonomi UMKM dan PKL, Pemkab Sumenep Gelar Live Musik Milenial di Pasar Bangkal

Taufiq juga menjelaskan, banyak kader Gerindra dari kalangan santri alumni Pondok Pesantren (Ponpes) besar di Pamekasan. Dia menilai ini sangat berpotensi untuk merebut banyak kursi.

“Tidak hanya itu, Bacaleg kami juga dari berbagai Organisasi Masyarakat (Ormas) baik Nahdlatul Ulama dan Muhammadiyah, ada semua, harapannya bisa meraup dukungan suara dari banyak kalangan,” paparnya.

Dengan strategi ini, lanjut Taufiq, target 9 kursi yang dipatok partai yang dikomando Prabowo Subianto ini bisa tercapai.

“60 persen Bacaleg kami itu milenial, sementara 40 persen dari usia yang sudah lumayan berumur, tentunya hal ini juga menjadi kekuatan kami dalam menyongsong kemenangan 2024 nanti,” imbuh Taufiq, penuh optimis.

Baca Juga:  Bawaslu Pamekasan Temukan Selisih DPS Lebih dari 16 Ribu dalam Rekapitulasi KPU

Terlepas itu, Taufiq mengajak seluruh partai agar berkompetisi secara sehat dan riang gembira serta penuh suka cita dengan cara meminimalisir ketegangan dan keributan politik.

“Sebagaimana filosofi permainan catur, kalau sudah selesai, ya, selesai, tanpa keributan,” terangnya.

Ketua KPU Pamekasan Halili menjelaskan masih akan menverifikasi berkas-berkas persyaratan yang disetorkan oleh partai dari tanggal 15 Mei hingga 23 Juni 2023.

“Saya berharap kesabarannya kepada masing-masing partai agar menunggu hasil verifikasi, agar diketahui kebenaran berkas yang disetorkan, bermasalah atau tidak,” tuturnya.(rif/ky)