Probolinggo, mediajatim.com – Kontraktor proyek pembangunan Jalan Tol Probolinggo-Banyuwangi (Probowangi) Paket 2 berpartisipasi dalam bakti sosial (Baksos) yang diselenggarakan Kodim 0820 Probolinggo di Desa Jabung, Kecamatan Paiton, Jumat (14/7/2023).
Proyek Tol Probowangi Paket 2 ini merupakan Kerja Sama Operasi (KSO) tiga perseroan terbatas (PT) yakni PT Hutama Karya Infrastruktur (HKI), PT Acset Indonusa (Tbk), dan PT Nindya Karya (HKI-Acset-NK KSO).
Baksos yang dilaksanakan di Kawasan Cagar Budaya Candi Jabung ini dihadiri oleh Project Manager Proyek Pembangunan Tol Probowangi Paket 2, Nova Arstriyanto dan Deputy Project Manager KSO Ihsan Syarifuddin.
Kepala Desa Jabung Imam Syafi’i juga turut hadir pada Baksos yang diawali dengan senam sehat bersama 100 masyarakat Desa Jabung ini.
Setelah senam bersama, kegiatan dilanjutkan dengan penyerahan bantuan 50 paket sembako kepada warga lanjut usia (lansia) di Desa Jabung.
Project Manager KSO Proyek Pembangunan Jalan Tol Probolinggo-Banyuwangi Paket 2 Nova Arstriyanto mengatakan, bakti sosial ini merupakan wujud kepedulian kontraktor kepada masyarakat sekitar lokasi proyek.
“Pembangunan jalan tol ini tidak hanya diharapkan mempermudah konektivitas masyarakat di Pulau Jawa tetapi juga menghadirkan manfaat sosial bagi masyarakat di sekitar proyek,” ujar Nova, Jumat (14/7/2023).
Proyek Jalan Tol Probowangi Paket 2 ini nantinya akan menghubungkan Kraksaan hingga Paiton dengan panjang 11,2 kilometer.
Sementara pada 2023 ini, HKI sendiri telah melaksanakan sejumlah kegiatan tanggung jawab sosial dan lingkungan seperti penyaluran bantuan kepada korban bencana alam, perbaikan fasilitas pendidikan, dan juga pembangunan infrastruktur umum.(*/ky)