30 UPZ Se-Pamekasan Resmi Dilantik, Baznas Optimis Capai Target Zakat Rp3 Miliar 2024!

Media Jatim
Baznas Pamekasan
(Dok. Media Jatim) Ketua Baznas Kiai Mudarris Abdul Wahab (kiri) melantik UPZ se-Pamekasan, Kamis (19/10/2023).

Pamekasan, mediajatim.com — Badan Amil Zakat Nasional (Baznas) Pamekasan resmi melantik 30 Unit Pengumpul Zakat (UPZ) di Mandhapa Agung Ronggosukowati, Kamis (19/10/2023).

Pelantikan sekaligus pemberian santunan beasiswa kepada 50 anak yatim tersebut dihadiri Kepala Kementerian Agama (Kemenag) Pamekasan Mawardi, Ketua Dewan Pendidikan (DP) M. Sahibuddin dan Kabag Kesra Abrori Rais.

Ketua Baznas Pamekasan KH. Mudarris Abdul Wahab menjelaskan bahwa pihaknya ditarget mengumpulkan zakat Rp3 miliar tahun depan.

Pascapelantikan 30 UPZ ini, kata Kiai Darris, Baznas Pamekasan menjadi lebih optimisme untuk mencapai target dari Basnaz Provinsi Jatim itu.

Baca Juga:  Lestarikan Seni Tradisional, Pemkab Sumenep Gelar Parade Musik Keroncong

“Alhamdulillah, UPZ di tingkat kecamatan dan Organisasi Perangkat Daerah (OPD) hari ini resmi dilantik, sebab, sebelumnya unit ini belum pernah terbentuk,” ungkapnya kepada mediajatim.com, Kamis (19/10/2023).

Dai kondang itu juga mengatakan bahwa pelantikan tersebut diharapkan tidak hanya seremonial belaka, lebih dari itu, 30 UPZ ini bisa bergerak dan mampu menjadi pengumpul zakat bagi masyarakat luas.

“Dari awal menjabat, saya memang menargetkan UPZ harus segera terbentuk, sebab, kemajuan umat itu tidak bisa dilaksanakan sendiri-sendiri, tapi harus secara berjemaah,” ujarnya.

Pengasuh Pondok Pesantren Nurul Falah, Kecamatan Batumarmar Pamekasan itu juga menyebutkan tiga kunci yang selalu dipegang dalam melaksanakan kegiatan Baznas.

Baca Juga:  Punya Masalah Alat Vital, Anda Bisa Datangi Klinik Nurjaman di Kota Surabaya: Aman dan Terbukti!

“Saya mengistilahkan 3A, pertama Aman Syar’i, Aman Regulasi dan Aman NKRI. Kalau sudah tiga hal ini dipegang, maka kemungkinan besar akan selalu berdampak positif kepada masyarakat luas,” pungkasnya.(rif/ky)