Display 17 Agustus _20240829_131215_0000

Punya Aset Rp32 Miliar, Pemilik CV Jawara Alfian Mengaku Tak Tertarik Terjun Politik

Media Jatim
Alfian Jawara
(Dok. KTV) Pemilik CV. Jawara Internasional Djaya Marsuto Alfianto.

Pamekasan, mediajatim.com — Marsuto Alfianto tidak hanya dikenal sebagai praktisi hukum di Madura.

Banner Iklan Media Jatim

Hari ini, pria yang karib disapa Alfian itu juga dikenal luas masyarakat Pamekasan, khususnya, sebagai pengusaha rokok.

Alfian merintis perusahaan bernama CV. Jawara Internasional Djaya pada 7 Maret 2022.

Bisnis rokoknya itu terus meroket sejak secara resmi Bea Cukai Madura mengeluarkan izin pada 13 Februari 2023.

CV. Jawara memiliki puluhan produk. Mempunyai ratusan karyawan. Sukses ekspansi ke luar Madura bahkan ke luar Jawa. Memiliki lebih dari 3.200 toko mitra. Aset CV. Jawara kini tembus Rp32 miliar.

Di Pamekasan, sejumlah perusahaan rokok yang sukses kerap terang-terangan berafiliasi dengan figur calon peserta pemilu, dan bahkan ada yang mencalonkan anggota keluarganya untuk duduk di kursi legislatif.

Baca Juga:  Tiga Kloter Tiba di Pamekasan, Kemenag Pastikan 1.053 Jemaah Haji Pulang dalam Kondisi Sehat

Tetapi Alfian, mengaku tidak tertarik terjun ke dunia politik. “Saya belum pantas untuk masuk pentas politik baik kabupaten, provinsi dan nasional,” terangnya, Jumat (5/1/2023).

IMG-20240908-WA0006
IMG-20240908-WA0007
IMG-20240907-WA0007

Dia mengaku tidak alergi politik dan tidak alergi pada politikus. “Kalau masuk ke dalamnya, rasanya bukan tempat yang baik bagi saya, saya mau fokus lawyer dan pengusaha,” imbuhnya.

Alfian menuturkan, sejumlah pihak datang kepadanya dan memintanya duduk di kursi legislatif atau eksekutif. “Namun saya belum tertarik,” paparnya.

Pria yang menjadi lawyer sejak 2011 itu menegaskan bahwa sampai saat ini CV. Jawara tidak berafiliasi dengan figur dan partai politik mana pun.

Baca Juga:  Selangkah Lagi IAIN Beralih ke UIN Madura, Rektor: Nunggu Alih Nama Sertifikat Tanah

“Tapi kalau ada kolega yang berafiliasi, seperti Bawang Mas dan Ayunda, itu pilihan mereka, selain berusaha mungkin ingin berpartisipasi di kancah perpolitikan dan kami tentu mendukung asal demi kebaikan masyarakat,” jelasnya.

Namun begitu, pria berkumis itu menegaskan bahwa meskipun tidak tertarik politik, dirinya akan mendukung siapa pun pemimpin yang terpilih.

“Mendukung dengan cara tetap memberikan kritik konstruktif jika ada kebijakan yang kurang berpihak bagi masyarakat,” bebernya.

Kepada mediajatim.com, Alfian mengatakan pernah aktif di PKB dan setelahnya di PBR, bahkan, pernah menjadi calon legislatif. “Sekarang ingin fokus usaha dulu,” pungkasnya.(*/ky)