web media jatim
IMG-20250416-WA0052

Belum Tentukan Bacabup, Koalisi Pamekasan Maju Masih Fokus Penjaringan Figur di Parpol

Media Jatim
Koalisi
(Dok. Media Jatim) Dari kiri Sekretaris DPC PBB Pamekasan Moh. Khomarul Wahyudi, Ketua DPD Golkar Pamekasan, Rize Ikhwan Muttaqin, Ketua DPC Gerindra Pamekasan Taufiqur Rahman, Ketua DPC Demokrat Pamekasan Ismail dan Ketua DPD PAN Pamekasan Abdul Haq usai menggelar pertemuan di rumah makan Andayani Pamekasan, Minggu (20/5/2024).

Pamekasan, mediajatim.com — Lima Partai Politik (Parpol) yang tergabung dalam Koalisi Pamekasan Maju (KPM) bertemu di Rumah Makan Andayani, Jalan Niaga Pamekasan, Minggu (19/05/2024).

Pertemuan ini secara khusus membahas arah koalisi pada Pilgub dan Pilbup 2024. Pertemuan ini dihadiri oleh Ketua DPC Gerindra Pamekasan Taufiqur Rahman, Ketua DPC Demokrat Pamekasan Ismail dan Ketua DPD PAN Pamekasan Abdul Haq.

Kemudian, juga turut hadir, Ketua DPD Golkar Pamekasan Rize Ikhwan Muttaqin, dan Sekretaris DPC PBB Pamekasan Moh. Khomarul Wahyudi.

Ketua DPC Gerindra Pamekasan Taufiqur Rahman menjelaskan, pertemuan ini dilaksanakan untuk menindaklanjuti arahan dari Koalisi Indonesia Maju (KIM) pusat agar menguatkan koalisi di tingkat daerah.

Baca Juga:  Tempat Hiburan Malam di Sumenep yang Kena Razia Tak Disanksi, Satpol PP: Belum Ada Perdanya!

“Kami sudah ada kesepakatan bersama, sesuai arahan KIM pusat, koalisi ini di daerah tidak boleh tercerai berai, utamanya untuk menghadapi Pilgub dan Pilbup,” ungkapnya, Minggu (19/5/2024).

578d6c76e1a649b880d7adeecca99cd7
IMG-20250416-WA0053

Soal Bacabup Pamekasan, ujar Rahman, KPM masih belum menentukan figur. Sebab semua Parpol masih melakukan penjaringan. “Hasilnya nanti akan dibahas, siapa kira-kira yang bisa menang dan memajukan Pamekasan,” ucapnya.

Selain untuk momen Pilkada, kata Rahman, koalisi lima partai ini juga akan terus terjalin di legislatif. “Hal ini dilakukan, mengingat koalisi ini bisa menjadi kekuatan besar,” tuturnya.

Baca Juga:  Cerita Agen BRILink di Rubaru Sumenep: Sempat Tutup 2 Tahun, Lalu Buka Lagi dengan Niat Membantu Warga!

Sementara itu, Ketua DPC Demokrat Pamekasan Ismail menerangkan bahwa tidak menutup kemungkinan Parpol lain akan ikut bergabung dalam KPM.

“Semakin banyak Parpol yang bergabung, tentu menguntungkan bagi kekuatan politik kami,” ungkapnya, Minggu (19/5/2024).

Terkait figur Bacabup dari KPM, pihaknya memastikan akan ditentukan sebelum pendaftaran di KPU ditutup.

“Intinya, kami yakin bahwa figur Bacabup hasil kesepakatan nanti dipastikan menang dan siap memberikan kontribusi positif bagi kemajuan Pamekasan,” pungkasnya.(rif/faj)