MK Perintahkan Hitung Ulang Suara di 15 TPS Dapil II Pamekasan, Kapolres Langsung Patroli Keamanan Gudang Logistik

Media Jatim
Pengamanan logistik pemilu
(Dok. Media Jatim) Kapolres Pamekasan AKBP Jazuli Dani Iriawan (dua kanan) mengecek keamanan gedung logistik Pemilu 2024 di Jalan Raya Panglegur, Kecamatan Tlanakan, Senin (10/6/2024) malam.

Pamekasan, mediajatim.com — Kapolres Pamekasan AKBP Jazuli Dani Iriawan melakukan patroli ke Kantor KPU, Bawaslu dan Gudang Logistik Pemilu 2024, Senin (10/6/2024) malam.

Patroli keliling dengan mengendarai vespa ini untuk mengecek kesiapan anggotanya dalam melaksanakan pengamanan obyek vital Pemilu Tahun 2024.

“Pengamanan di Kantor KPU, Bawaslu dan Gudang Logistik Pemilu 2024 Pamekasan ini kami lakukan untuk antisipasi gangguan keamanan pascaputusan MK tentang Perselisihan Hasil Pemilihan Umum (PHPU) di Dapil II,” ungkap AKBP Dani, Senin (10/6/2024).

Sebagaimana putusan Mahkamah Konstitusi (MK) terkait sengketa hasil Pileg Kabupaten Pamekasan 2024, Senin (10/6/2024), harus dilakukan Penghitungan Surat Suara Ulang (PSSU) Hasil Pileg di 15 TPS Dapil II; Kecamatan Proppo dan Palengaan.

Baca Juga:  BNN RI Ungkap Jaringan Narkotika Internasional: 17 Kg Sabu Masuk Madura!

Yakni TPS 4 Desa Tattangoh, Kecamatan Proppo; TPS 22, TPS 25 dan TPS 28 Desa Larangan Badung, TPS 19 Desa Palengaan Dajah; TPS 4, TPS 6, TPS 14, TPS 16, TPS 23, dan TPS 27 Desa Banyupelle; TPS 903, TPS 904, TPS 905 dan TPS 906 Desa Potoan Laok, Kecamatan Palengaan.

“Posisi kotak suara sekarang ada di Gudang Logistik Pemilu 2024 Pamekasan di Jalan Raya Larangan Tokol, maka untuk menjaga segala kemungkinan yang terjadi saya perintahkan anggota melakukan pengamanan di sana,” tegas Kapolres.

Baca Juga:  Tersangka Kasus Korupsi BUMDes Laden Pamekasan Resmi Ditahan

Selain itu, kata AKBP Dani, kantor KPU dan Bawaslu Pamekasan juga menjadi target pengamanan karena merupakan obyek vital Pemilu.(**/ky)