Rayakan HUT ke-2, Komunitas Peduli ODGJ Sumenep Gelar Workshop dan Family Gathering

Media Jatim
(Ikhwan Fajarisman/Media Jatim) Pembukaan kegiatan Workshop dan Family Gathering dalam perayaan HUT ke-2 Kopdas di Kantor Dinkes P2KB Sumenep, Sabtu (6/7/2024).

Sumenep, mediajatim.com — Komunitas Peduli Orang Dalam Gangguan Jiwa (ODGJ) Sumenep (Kopdas) memperingati Hari Ulang Tahun (HUT) yang kedua di Kantor Dinas Kesehatan Pengendalian Penduduk dan Keluarga Berencana (Dinkes P2KB) setempat.

Peringatan HUT kedua Kopdas ini dikemas dengan dua kegiatan, yaitu Workshop dan Family Gathering dengan tema “Empower Fest for Harmonious Future“.

Ketua Kopdas Laos Susantina mengatakan, kegiatan yang akan berlangsung selama dua hari sejak Sabtu (6/7/2024) hingga Minggu (7/7/2024) ini merupakan bentuk perhatian dan pengayoman kepada ODGJ.

Baca Juga:  Rumah Ketua KPPS di Pamekasan Dibom OTK, Sebagian Atap dan Jendela Runtuh

“Terutama nanti pada acara Family Gathering, kami akan mendatangkan 10 ODGJ yang saat ini memang dalam penanganan kami. Nanti, mereka akan diberikan psikoterapi dan psikososial,” ucapnya, Sabtu (6/7/2024).

ODGJ bagi Kopdas, terang Laos, menjadi pemicu untuk selalu belajar dan meningkatkan kualitas diri. “Kami menyebut mereka sebagai guru besar. Karena dari mereka kami belajar banyak hal dan menjadi inspirasi juga. Adanya Kopdas, karena adanya mereka,” bebernya.

Plh Kepala Dinkes P2KB Mustangin mengapresiasi seluruh rangkaian acara yang diselenggarakan oleh Kopdas.

“Jarang-jarang ada komunitas dengan latar belakang profesi yang berbeda, bersatu untuk mewujudkan kepedulian kepada ODGJ,” ungkapnya, Sabtu (6/7/2024).

Baca Juga:  Pemkab Sumenep Akan Segera Salurkan BLT DBHCHT untuk 3.150 Buruh Pabrik dan Petani Tembakau

Pria yang juga menjabat sebagai Kepala Dinas Sosial (Dinsos) Sumenep itu berharap, Kopdas dapat membantu kinerja Pemkab dalam memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat.

“Saya harap antara Dinsos, Dinkes P2KB dan Kopdas dapat bersinergi untuk mewujudkan tagline Kabupaten Sumenep ‘Siap Melayani’,” pungkasnya.(man/faj/**)