WhatsApp Image 2024-09-06 at 12.09.54

Polisi Gerebek Tempat Bongkar Motor Curian di Bangkalan: 4 Pelaku Diringkus, Tengkulak Masih DPO!

Media Jatim
Polisi
(Dok. Media Jatim) Kapolres Bangkalan AKBP Febri Isman Jaya saat menunjukkan barang bukti kasus curanmor di Mapolres setempat, Rabu (17/7/2024).

Bangkalan, mediajatim.com — Polres Bangkalan menggerebek tempat pembongkaran motor hasil curian di Desa Panorah, Kecamatan Tragah, Senin (15/7/2024).

Kapolres Bangkalan AKBP Febri Isman Jaya mejelaskan, penggerebekan ini dilakukan bersama Polsek Tragah dan Kamal usai mendapatkan laporan dari warga setempat.

“Kami mendapat laporan dari masyarakat. Tidak butuh waktu lama, pada Senin kemarin, kami berhasil menangkap empat pelaku curanmor dan mengamankan 8 motor yang diduga hasil curian,” ungkapnya saat Konferensi Pers, Rabu (17/7/2024).

Empat pelaku yang telah diamankan, kata Febri, yakni pria berinisial GH (21) asal Surabaya, MS (24), IS (28) dan perempuan berinisial FF (20).

Banner Iklan Media Jatim

Para pelaku ini, lanjut Febri, memiliki peran yang berbeda. Ada yang bagian eksekutor, bagian yang mengantar pelaku, dan yang membongkar motornya.

Baca Juga:  Tiga Nama yang Diusulkan DPRD untuk Jadi Pj Bupati Sampang, Satu Pejabat BRIN!

“Motor hasil curian ini dibongkar agar tidak mudah dikenali oleh orang lain, lebih-lebih pemiliknya,” ucapnya.

Dari hasil pemeriksaan penyidik, ujar Febri, para pelaku ini biasa beraksi di lima wilayah yang berbeda. “Ada yang di depan apotek, tempat gym, dan pegadaian di sekitar Polsek Burneh,” tuturnya.

Lebih lanjut Febri menerangkan bahwa pihak kepolisian saat ini tengah mendalami kasus ini.

“Kami masih mendalami kasus ini dan mencoba mengungkap komplotan lain, termasuk pemilik rumah dan pengepul motor hasil curian inisial YS yang saat ini sudah masuk ke Daftar Pencarian Orang (DPO),” pungkasnya.(hel/faj)