Display 17 Agustus _20240918_112934_0000

Hadiri Maulid Nabi di Pakong Pamekasan, Kiai Kholil Ajak Warga Sucikan Niat saat Berselawat

Media Jatim
Maulid
(Dok. Media Jatim) KH. Kholilurrahman saat berpidato pada peringatan Maulid Nabi Muhammad saw. di Desa Palalang, Kecamatan Pakong, Kabupaten Pamekasan, Minggu (15/9/2024).

Pamekasan, mediajatim.com — Bakal Calon Bupati Pamekasan KH. Kholilurrahman menghadiri perayaan maulid Nabi Muhammad saw. di Desa Palalang, Kecamatan Pakong, Minggu (15/9/2024).

Kegiatan yang digelar oleh MWC NU Pakong, Takmir Masjid Al-Amin dan Pemdes Palalang tersebut dihadiri oleh ratusan nahdiyin dan masyarakat setempat.

Dalam pidatonya, Kiai Kholil meminta para jemaah memurnikan niat saat berselawat ke baginda Rasulullah.

Banner Iklan Media Jatim

“Niatkan berselawat karena memang cinta kepada Nabi Muhammad, bukan karena menginginkan hajat dikabulkan,” ungkapnya, Minggu (15/9/2024).

Selain itu, pengasuh Ponpes Matsaratul Huda, Panempan itu juga mengajak masyarakat agar istikamah berselawat agar di akhirat nanti bisa mendapat syafaat baginda Nabi.

Baca Juga:  50 Anggota DPRD Sumenep Resmi Dilantik, Berikut Nama dan Perolehan Suaranya! 

Diketahui, dalam Pilkada Pamekasan 2024 ini, KH. Kholilurrahman menggandeng mantan Kades Blaban Kuriyanto sebagai wakilnya.(rif/faj/**) 

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *