Visi Misi Lukman-Fauzan di Pilkada Bangkalan, Fokus Benahi Pembangunan 

Media Jatim
(Dok. Media Jatim) Pasangan Calon Bupati dan Wakil Bupati Bangkalan Nomor Urut Satu Lukman Hakim dan Fauzan Jakfar saat memberikan sambutan pada pengundian nomor urut di Gedung Rato Ebu, Bangkalan, Selasa (24/9/2024).

Bangkalan, mediajatim.com — Pasangan Calon Bupati dan Wakil Bupati Bangkalan Nomor Urut 1 Lukman Hakim dan Fauzan Jakfar usung Bangkalan Berbagi (Berbenah Lebih Baik Lagi) sebagai visi-misinya dalam Pilkada 2024.

Paslon yang diusung oleh 13 partai ini, berkomitmen untuk melakukan pembenahan dalam berbagai hal di Bangkalan.

Salah satu pembenahan yang ditekankan, yakni di bidang pembangunan, supaya benar-benar dirasakan oleh semua lapisan masyarakat.

Berbenah menjadi kata kunci dalam visi Paslon Lukman-Fauzan. Berbenah yang dimaksud tentu untuk mencapai kesejahteraan masyarakat, peningkatan kualitas SDM, infrastruktur, ekonomi, ketersediaan air bersih, dan pelayanan publik.

Baca Juga:  Proyek Gedung Perpusda Pamekasan Rp7,9 Miliar Terancam Molor

Adapun misi Lukman-Fauzan, yakni mewujudkan pembangunan manusia yang ber-akhlāqul-karīmah dan memiliki daya saing.

Selain itu, Paslon Nomor Urut 1 ini juga berfokus pada pelayanan kesehatan, pemerataan pembangunan, penyelenggaraan birokrasi yang terbuka, transparan dan berkualitas. Sekaligus meningkatkan potensi daerah untuk menggenjot iklim investasi di Bangkalan.(hel/faj)