MediaJatim.com, Jember -Keinginan KH Badri Hamidi untuk bertarung di ajang pemilihan kepala daerah (Pilkada) Jember tahun 2020 semakin terang benderang. Ini setelah pengusaha tambang batu bara itu mengembalikan berkas formulir pendaftaran Cabup-Cawabup ke kantor DPC PPP di Jalan Melati, Gebang, Jember, Jumat (6/12).
Saat memberikan sambutan, Kiai Badri menegaskan bahwa keikutsertaannya dalam penjaringan Cabup-Cawabup Kabupaten Jember, didasari oleh niat untuk membenahi Jember. Sebab kondisi Jember saat ini sudah cukup memprihatinkan, terutama dari sisi ekonomi.
“Sebagai putra asli Jember saya tentu saja terpanggil untuk memperbaiki Jember. Saya merasa berdosa jika membiarkan Jember tetap seperti ini,” ucapnya.
Alumni Pondok Pesantren Nurul Jadid, Probolinggo itu mendedah sekian konsepnya dalam membangun Jember kelak. Salah satunya adalah menjalin komunikasi dengan Pemerintah Provinsi Jawa Timur dan pemerintah pusat.
“Di Jakarta (pusat), banyak kok dana, bisa kita manfaatkan asal kita mau. Kita perlu bersinergi dengan siapaun,” ungkapnya.
Selain itu, Kiai Badri akan memaksimalkan pendapatan asli daerah. Dikatakannya, Jember mempunyai potensi yang cukup bagus di sektor pendapatan asli daerah. Selain memiliki sejumlah lokasi wisata yang cukup mengesankan, Jember juga menarik bagi perusahaan sebagai tempat memperkenalkan produk (iklan).
“PAD (Pendapatan Asli Daerah) bisa kita naikkan,” jelasnya.
Reporter: Aryudi A Razaq
Redaktur: A6