Gudang Tali Rafia di Krembung Terbakar, Kerugian Capai Rp500 Juta

Media Jatim

MediaJatim.com, Sidoarjo – Gudang Tali Rafia di desa Lemujut Kecamatan Krembung Sidoarjo ludes terbakar. Kebakaran ini diduga dari sisa pembakaran sampah di belakang Gudang tersebut.

David Wijaya (44), Pemilik Gudang tersebut menuturkan, sisa api pembakaran sampah itu kemungkinan ditiup angin hingga masuk ke dalam gudang yang berisi bahan baku plastik yang mudah terbakar. Dalam kebakaran itu tidak ada korban jiwa, akan tetapi korban diperkirakan mengalami kerugian mencapai Rp500 juta.

“Pada saat kejadian saya sedang ada di rumah, lalu saya dikabari tetangga bahwa gudang saya terbakar, dan setelah sampai di lokasi apinya sudah membesar,” kata David Wijaya, Ahad (09/02/2020).

Baca Juga:  Tokoh NU Ini Dukung Cak Nur-Mimik Idayana Maju di Pilkada Sidoarjo 2020

Lebih lanjut David menjelaskan, beruntung tidak ada korban jiwa atas kejadian ini, karena semua karyawannya sedang libur.

“Karyawan semuanya libur, kalau kerugian bisa ditaksir sekitar 500 juta,” ucap David.

Sementara, Kapolsek Krembung, AKP Purwanto didampingi Kanit Reskrim Ipda Soepatman membenarkan gudang home industri pembuat tali rafia itu terbakar.

Pihaknya belum bisa memastikan penyebab kebakaran itu. Namun, menurut informasi dari warga, api itu muncul dari samping kanan luar gudang bagian belakang.

“Saat ini penyebab kebakaran belum diketahui pasti, kami di lokasi bersama tim Inafis Polresta Sidoarjo menggelar olah Tempat Kejadian Perkara (TKP) untuk memastikan penyebab kebakaran,” tegasnya.

Baca Juga:  Attaining Traditional Latina Details in a Latina Marriage

Purwanto menegaskan, kebakaran terjadi sekitar pukul 10.00 WIB. Saat diketahui warga api sudah membesar dan berkobar. Kemudian warga sekitar bergotong-royong berusaha memadamkan api dengan alat seadanya. Namun api membesar merembet ke gudang dan membakar seluruh isi gudang berupa bahan baku plastik serta mesin pembuat tali rafia itu.

“Tidak ada korban jiwa dalam peristiwa kebakaran ini. Pemilik merugi material diperkirakan kerugian mencapai Rp500 juta. Api berhasil dipadamkan petugas pemadam melibatkan 4 unit Damkar Pemkab Sidoarjo dari posko Porong 2 unit, Prambon 1 unit Prambon dan Candi 1 unit,” tandasnya.

Reporter: Syaiful Bahri

Redaktur: Zul