Aliansi Dosen Nahada Jatim Deklarasi, Ini Kata Rektor IAIN Madura

Media Jatim

MediaJatim.com, Pamekasan – Rektor IAIN Madura, Mohammad Kosim, turut memberikan komentar atas pelantikan dan deklarasi Aliansi Dosen Nahada (ADN) Divisi III yakni wilayah Jawa Timur yang terlaksana di Malang, Sabtu (5/7/2020) lalu.

“Saya menyambut baik dan mengapresiasi pelantikan ADN di Jatim ini. Organisasi ini sesuai tujuannya, sebagai benteng dalam monitoring mahasiswa dan kampus agar tidak mudah terpengaruh oleh paham radikal yang kontra Pancasila dan Negara Kesatuan Republik Indonesia atau NKRI,” kata orang nomor satu di IAIN Madura tersebut, Selasa (7/7/2020).

Baca Juga:  LPM Activita Penuhi Referensi Mahasiswa IAIN Madura dengan Bazar Buku

Menurutnya, karena semakin banyak lembaga yang memiliki tujuan untuk menyuarakan Islam moderat seperti ADN ini, Negara Kesatuan Republik Indonesia (NKRI) tetap terjaga dari gelombang radikalisme yang jelas merusak bangsa ini.

Pengurus ADN ketika duduk santai usai pelantikan. (Foto: Gafur/MJ)

Kosim, sapaan akrabnya, berharap adanya ADN semakin menambah kekuatan kalangan Nahdliyin untuk menyebarkan Islam moderat santun juga untuk mengawal masyarakat melalui mahasiswa di kampus termasuk membendung arus radikalisme.

“Mengapa Islam moderat harus diperjuangkan? Karena Islam sesungguhnya ya itulah, rahmatal lil alamin. Tidak hanya lewat dunia nyata, tapi melalui media sosial juga harus menyuarakan. Apalagi, kaum radikal sudah banyak menggunakan media sebagai kendaraan dalam gerakkan mereka,” pungkasnya.

Baca Juga:  Kreatif, Prodi KPI IAIN Madura Gelar Diklat Broadcasting dan Fotografi

Reporter: Gafur

Redaktur: Zul