Display 17 Agustus _20240918_112934_0000
Daerah  

Hilang Saat Mencari Kepiting, Nelayan Asal Bangkalan Ditemukan Meninggal Dunia di Pesisir Gresik

Media Jatim
Nelayan Hilang
(Dok. Herwanto) Proses evakuasi nelayan asal Bangkalan yang hilang sejak tiga hari lalu, Senin (2/1/2023).

Bangkalan — Seorang nelayan asal Kampung Bandaran, Kelurahan Pangeranan, Kecamatan Bangkalan, Iwan (43), yang sempat hilang saat mencari kepiting, akhirnya ditemukan dalam keadaan meninggal dunia di Perairan Gresik, Senin (2/1/2023).

Iwan dinyatakan hilang sejak Sabtu (31/12/2022) sekitar pukul 16.00 waktu setempat, setelah perahu yang dinaikinya ditemukan tanpa awak dan dalam keadaan posisi terbalik.

KBO Satpolair Polres Bangkalan Iptu Joko Purwo menyampaikan, Iwan ditemukan di sekitar Pulau Karang Jamuang Gresik dalam keadaan sudah tidak bernyawa.

Banner Iklan Media Jatim

“Kemungkinan kena ombak besar hingga perahunya terbalik. Lokasi ditemukannya itu jauh dari lokasi awal yang dijadikan tempat untuk menebar jaring birsa atau kepiting,” jelas Joko Purwo, Senin (2/1/2022).

Baca Juga:  AHY ke Pulau Madura, Ini Rangkaian Kegiatannya

Pencarian Iwan dilakukan oleh tim gabungan yang terdiri dari Basarnas, Satpolair Polres Bangkalan, Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD), serta dibantu nelayan Kampung Bandaran dan Pangeranan.

Sementara Lurah Pangeranan Agus Yofa Deny membenarkan bahwa jasad Iwan sudah ditemukan dan langsung dibawa ke rumah duka.

“Korban langsung dibawa ke rumahnya tanpa dibawa ke rumah sakit dulu. Itu sudah kehendak keluarga korban,” tegasnya kepada mediajatim.com, Senin (2/1/2023). (hel/zul)