web media jatim
Daerah  

Ternyata Terduga Pembuang Bayi di Sumenep Masih Pelajar SMA

Media Jatim
Pembuangan Bayi
(Tangkapan Layar Video) Bayi dibuang di belakang Puskesmas Batuan, Sumenep, Minggu (12/2/2023).

Sumenep, mediajatim.com — Terduga pelaku pembuangan bayi di belakang Puskesmas Batuan ternyata masih berstatus sebagai pelajar salah satu Sekolah Menengah Atas (SMA) di Sumenep.

Hal itu diungkapkan Kasatreskrim Polres Sumenep AKP Irwan Nugraha, Senin (13/2/2023). Menurutnya, terduga pelaku yang  berinisial FA itu masih berumur 19 tahun.

“Sehingga FA tidak masuk kategori anak di bawah umur,” kata Irwan kepada mediajatim.com.

IMG-20250502-WA0029
IMG-20250502-WA0027
IMG-20250502-WA0028
IMG-20250502-WA0031
IMG-20250502-WA0030

Dia menegaskan, pihaknya masih belum bisa melakukan pemeriksaan lebih lanjut, sebab alasan kesehatan terduga masih belum memungkinkan. FA saat ini tengah dirawat di salah satu rumah sakit di Sumenep.

Baca Juga:  Polisi Tegaskan Akan Tangkap Pelaku Rudapaksa Anak Tiri di Pulau Giliraja Sumenep

“Jika mulai membaik, kami akan memeriksa, sehingga diketahui apakah ada peran orang lain atau tidak,” ungkapnya.

Sementara, kata Irwan, bayi yang bersangkutan sedang dirawat di Puskesmas Batuan dan kondisinya sudah mulai membaik. (rif/zul)