Sumenep, mediajatim.com — Warga asal Sumenep yang menjadi korban dalam tragedi kebakaran di Plumpang Koja, Jakarta Utara, Jumat (3/3/2023) lalu, kini bertambah.
Sebelumnya diketahui, warga asal Sumenep yang meninggal dunia dalam peristiwa ini, yakni Dayu Nurmawati (39), Harditu (20), dan Husnul Hotima (29).
Selain tiga nama di atas, ternyata ada nama baru, warga asal Sumenep yang juga masuk dalam daftar korban di tragedi kebakaran tersebut.
Menurut Kepala Dinas Sosial Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak (Dinsos P3A) Sumenep, warga asal Kota Keris yang baru teridentifikasi menjadi korban dalam peristiwa kebakaran tersebut adalah Ya’kub (37).
Atas keadaan itu, Dinsos P3A Sumenep tak tinggal diam. Zulkarnain mengaku telah menyalurkan bantuan berupa uang duka Rp5 juta kepada keluarga Ya’kub.
“Kami telah menyalurkan bantuan berupa uang duka pada keluarga yang telah ditinggalkan korban,” ungkapnya pada mediajatim.com, Minggu (2/3/2023).
Pria yang akrab disapa Zul itu menyampaikan, pihaknya turut berdukacita atas kejadian yang membuat beberapa warga Sumenep tersebut meninggal dunia.
“Kami turut berbelasungkawa atas kebakaran ini, semoga keluarga korban bisa menerima semua ini dengan tabah,” pungkasnya.(mj12/faj)