MediaJatim.com, Jember – Pelayanan yang mudah, khususnya dalam soal perijinan, merupakan salah satu kunci penting dalam menyedot investor, baik lokal maupun luar daerah. Sebab dengan servis pelayanan yang gampang dan tidak bertele-tele, maka otomatis membuat para investor tidak malas untuk menanamkan modalnya di Jember.
“Jadi salah satu komitmen saya untuk memajukan Jember adalah memberikan pelayanan satu atap yang mudah,” ucap H Suhermin Abdul Muhaimin saat menyampaikan visi misi Bakal Calon Bupati Jember dalam Rapat Pimpinan Cabang Khusus DPC PPP Kabupaten Jember di hotel Bintang Mulia, Ahad (12/1).
Mantan anggota DPRD Jawa Timur itu menegaskan bahwa ketika investor berdatangan, maka pengangguran juga terserap dan ekonomi masyarakat juga menggeliat. Tentu, kemudahan pelayanan bukan satu-satunya faktor untuk menarik investor, tapi masih ada faktor lain, misalnya keamanan dan sebagainya.
“Tapi memang kemudahan pelayanan menjadi salah satu kunci penting. Karena itu, perijinan harus dipermudah, jangan dipersulit,” ucapnya.
Pengurus DPW PPP Jawa Timur itu, juga menegaskan komitmennya untuk menjadikan Jember sebagai daerah yang mandiri secara ekonomi. Caranya, memanfaatkan kekayaan sumber daya alam yang dimiliki Jember sebaik mungkin.
“Kalau itu bisa dilakukan dengan amanah, maka tentu akan mendapatkan PAD (pendapatan asli daerah) yang besar, ditambah dengan DAU (dana alokasi umum), maka saya yakin masyarakat Jember akan sejahtera. Yang penting kita amanah,” terangnya.
Reporter: Aryudi A Razaq
Redaktur: A6