PERIODE II

Pastikan Kesiapan Personel Jelang Pilkada 2020, Polres Pacitan Gelar Simulasi Sispamkota

Media Jatim

MediaJatim.com, Pacitan – Dalam rangka memantapkan kesiapan personel menjelang Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) serentak 2020, Kepolisian Resor (Polres) Pacitan menggelar Simulasi Sistem Pengaman Kota (Sispamkota), Rabu (8/7/2020).

Pada simulasi Mantap Praja Semeru 2020 yang dipusatkan di Alun-alun Pacitan tersebut, diperagakan tahapan prosedur penanganan dan mengantisipasi situasi kontigensi atau kerusuhan masa pada saat pelaksanaan pilkada, serta pada simulasi itu seluruh peserta menggunakan masker.

Kapolres Pacitan, AKBP Didik Hariyanto, S.I.K. menyampaikan terima kasih kepada seluruh pihak yang turut berperan, dalam mendukung dan melancarkan kegiatan simulasi tersebut. Pihaknya juga berharap, kegiatan tersebut dapat dilaksanakan dengan sungguh-sungguh.

Baca Juga:  Hur man hjälper till att öka dina gratis freespins utan insättning möjligheter i Wooing Online Slots

“Saya harap kegiatan ini dilaksanakan dengan penuh semangat dan sungguh-sungguh serta bisa menjadikan kesiapan kita dalam menghadapi tahapan-tahapan Pilkada yang sudah dimulai secara bertahap,” ujar Kapolres di sela-sela kegiatan, Rabu siang.

Kapolres menambahkan, dalam pengamanan Pilkada 2020 Polres Pacitan menerjunkan sebanyak 400 personel, yang terdiri dari Satuan Shabara, Satuan Reskrim dan Satuan Intel. Selain itu Polres akan di back up dari satuan Brimob dari Madiun sebanyak 2 SSK, TNI dan Anggota Satuan Pamong Praja Kabupaten Pacitan.

“Simulasi Sispamkota ini perlu dilakukan sebagai bentuk kesiapan personel Polri beserta unsur terkait. Agar dapat lebih memahami bagaimana penanganan atau cara bertindak di lapangan jika terjadi hal-hal yang tidak diinginkan. Semoga, situasi di Kabupaten Pacitan ini tetap aman dan kondusif,” imbuhnya.

Baca Juga:  Audiensi Lagi, Minta Balai Desa Difungsikan

Hal senada disampaikan Kompol Sukoco, Kabag Ops Polres Pacitan. Namun demikian, pihaknya berharap agar kegiatan tersebut dapat dilaksanakan dengan serius dan penuh tanggung jawab.

“Sebagai bentuk keseriusan kita menjelang pelaksanaan Pilkada serentak 2020, saya berpesan untuk rekan-rekan semua tetap jaga kesehatan dan melaksanakan kegiatan sesuai protokol kesehatan, seperti yang dianjurkan oleh pemerintah,” ujarnya menambahkan.

Reporter: Sigit

Redaktur: Sulaiman