PERIODE II

Bongkar Arena Sabung Ayam

Media Jatim

MEDIAJATIM.COM | Sumenep – Anggota Kepolisian Sektor (Polsek) Batang-Batang membongkar tempat semi permanen yang diduga menjadi arena sabung ayam di desa Legung Timur, Kecamatan Batang-Batang, Kabupaten Sumenep, Jawa Timur, Rabu siang (7/10/20).

“Ada laporan dari warga via telepon, dan Polsek Batang-Batang menindaklanjuti (laporan warga),” tutur AKP Widiarti, Kasubag Humas Polres Sumenep, Jumat siang (9/10/20).

Dalam video amatir yang beredar, tampak polisi melewati tegalan untuk mendatangi lokasi arena sabung ayam yang terletak jauh dari rumah warga.

Mereka membongkar terpal dan mencambut sejumlah bambu yang menjadi pembatas saat sabung ayam digelar. Polisi juga melepas selebaran yang dipasang di penyangga bambu di sekitar arena sabung ayam tersebut.

Baca Juga:  Ini Bukti Irma Lumiga Berdayakan Perempuan Banyuwangi

Untuk mengelabui polisi, sabung ayam itu diduga dilakukan secara berpindah-pindah dengan sistem arisan. Sehingga sulit terdekteksi.

“Polsek Batang-Batang terus melakukan lidik,” tambah Widiarti.

Saat polisi tiba di lokasi, tidak ada satupun barang bukti yang ditemukan dan warga yang bisa dimintai keterangan. Polisi hanya mendapati tempat semi permanen dari terpal dan bambu yang diduga menjadi arena sabung ayam.

“Tidak ada barang bukti yang ditemukan. Hanya tempatnya saja,” tutupnya.

Reporter: NK

Baca Juga:  Biaya Masuk PAUD dan TK di Bangkalan Rp1,5 Juta, Disdik: Mematok Pendaftaran Sepihak Langgar Permendikbud!

Redaktur: Sulaiman