Anggota Pramuka SMKN 3 Pamekasan Borong Juara Duta GenRe Pamekasan 2021

Media Jatim

MEDIAJATIM.COM | Pamekasan – Anggota Ambalan SMK Negeri 3 Pamekasan tidak berhenti berpretasi. Terbaru, dua anggotanya, Moh. Tafaddol dan Iga Mawarni terpilih sebagai juara satu putra dan putri dalam ajang Pemilihan Duta GenRe 2021 Kabupaten Pamekasan, Minggu malam (30/5/2021), di Mandhapah Agung Ronggosukowati, Pamekasan.

Seleksi dalam ajang yang digelar oleh Dinas Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak ini berlangsung ketat. Kontestan harus melalui beberapa tahap seleksi, seperti tes tulis, wawancara dan karantina. Tahapan itu juga dinilai langsung oleh juri yang berkompeten di bidangnya. Termasuk salah satu jurinya, Bunda GenRe Pamekasan, yang tidak lain adalah Istri Bupati Pamekasan, Nayla Baddrut Tamam.

Baca Juga:  Pasien Positif Corona di Pamekasan Bertambah

Pendamping sang juara, Abdul Hamid mengaku bangga terhadap perjuangan anak didiknya hingga keluar menjadi juara. Ia berharap atas raihan ini, tidak membuat mereka berpuas diri. Dan tidak hanya menjadi juara di atas pentas saja, melainkan juga dalam kehidupan sehari-hari.

“Syukur besar atas capaian prestasi yang diraih oleh adik-adik kami, semoga mereka tidak hanya menjadi juara dalam pentas tetapi mereka menjadi juara atau duta dalam sikap dan sifat sehari-hari mereka,” tegas Abdul Hamid.

Dalam ajang ini, perwakilan SMK Negeri 3 Pamekasan tidak hanya sebagai juara 1 putra dan putri, melainkan juga meraih juara favorit, atas nama Exel Valerian.

Baca Juga:  Temui ASN, Bupati Pamekasan: Mari Kita Adu Inovasi dan Kreasi

“Mereka semua memang kader bertalenta, pekerja keras dan ulet dalam menghadapi tantangan. Prestasi yang mereka capai seutuhnya karena kemauan besar mereka dan berkat doa dan dukungan kedua orang tua mereka. Semoga ini menjadi pintu pengalaman dan penambah wawasan demi masa depan mereka,” kata Pembina Satuan Pramuka SMK Negeri 3 Pamekasan, Muslihen.

Reporter: Ist

Redaktur: Zul