PKB Pamekasan Gelar Pleno, Satukan Dukungan untuk Ketum Muhaimin Lanjut Periode 2024-2029

Media Jatim
Rapat Pleno PKB Pamekasan 2024
(Dok. Media Jatim) Rapat Pleno DPC PKB Pamekasan bahas muktamar di Balai Redjo, Jumat (16/8/2024).

Pamekasan, mediajatim.com — DPC PKB Pamekasan menggelar rapat pleno membahas Muktamar PKB Tahun 2024 di Balai Redjo kota setempat, Jumat (16/8/2024).

Rapat pleno ini dihadiri Dewan Syura dan Dewan Tanfidz DPC PKB Pamekasan.

Ketua DPC PKB Pamekasan KH. Ali Wafa mengatakan pleno ini menghasilkan tiga hal.

“Pertama, DPC PKB Pamekasan sepakat dan mendukung penuh pelaksanaan muktamar PKB pada 24-26 Agustus 2024 di Bali,” ungkap Ra Ali Wafa usai pleno.

Kedua, lanjut Ra Ali, mengusulkan dan mendukung Muhaimin Iskandar untuk memimpin dan menjadi Ketua Umum PKB periode 2024-2029.

Baca Juga:  Pendaftaran Kacong Cebbhing Pamekasan 2024 Dibuka, Disporapar Target Talenta Muda Sadar Wisata

“Ketiga, DPC PKB Pamekasan mengusulkan agar mekanisme pemilihan Ketua Dewan Syura dan Dewan Tanfidz dilakukan secara aklamasi,” sambung Ra Ali.

Ra Ali juga menyebut bahwa pleno ini dihadiri 80 orang yang terdiri dari jajaran pengurus DPC PKB dan DPAC se-Pamekasan.

“Alhamdulillah, pleno yang dimulai dari pukul 13.00 WIB hingga pukul 16.00 WIB berjalan khidmat,” pungkasnya.(*/ky)