Pelamar CPNS Pamekasan 2024 Tembus 1.876 Orang, BKPSDM: Hanya Tersedia 68 Formasi!

Media Jatim
CPNS
(M. Arif/Media Jatim) Kepala Bidang Pengadaan, Pembinaan dan Informasi Kepegawaian BKPSDM Pamekasan Mustain Ramli ditemui di ruangannya, Selasa (10/9/2024).

Pamekasan, mediajatim.com — Badan Kepegawaian dan Pengembangan Sumber Daya Manusia (BKPSDM) Pamekasan mencatat, pelamar Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) 2024 tembus 1.876 orang, Selasa (10/9/2024) pukul 12.48 WIB.

Dari seribu lebih pelamar ini, 301 di antaranya belum melengkapi berkas, sementara sisanya sudah melengkapinya.

Kepala Bidang Pengadaan, Pembinaan dan Informasi Kepegawaian BKPSDM Pamekasan Mustain Ramli menjelaskan, Pamekasan mendapat 68 formasi untuk CPNS 2024.

“68 formasi itu dengan rincian, 33 tenaga kesehatan dan 35 tenaga teknis,” ungkapnya, Selasa (10/9/2024).

Untuk 301 pelamar yang belum melengkapi berkas, lanjut Mustain, harus segera melengkapi, paling lambat nanti malam sesuai dengan ketentuan.

Baca Juga:  Ojek Haji Polres Pamekasan Abaikan Aturan Lalu Lintas, Mahasiswa Beri Kritik: Jangan Ambivalen!

“Setelah ditutup nanti malam, tim yang beranggotakan 12 orang, yaitu 7 dari Dinkes dan 7 teknis, akan memverifikasi kelengkapan berkas persyaratan,” ucapnya.

Pihaknya memperkirakan pelamar akan semakin bertambah hingga nanti malam. “Kebetulan, hari ini terakhir, dan kemungkinan akan bertambah pelamarnya,” pungkasnya.(rif/faj)