Potret Mesra AKBP Dani dan H. Her, Umrah Bersama hingga Nyortir Tembakau Petani

Media Jatim
H her Madura
(Dok. Media Jatim) H. Her (kanan) bersama AKBP Dani menyortir tembakau di Gudang Induk Bawang Mas Group, Senin (14/10/2024).

Pamekasan, mediajatim.com — Salah satu pejabat di Pamekasan yang menjadi teman dekat H. Her adalah Kapolres Pamekasan AKBP Jazuli Dani Iriawan.

Keduanya kerap “bermesraan”. Bersama di sejumlah acara hingga menunaikan ibadah umrah bersama pada awal Maret 2024.

Kemesraan mereka berdua kembali tercuat ke publik, Senin (14/10/2024).

AKBP Dani menemani H. Her menyortir tembakau di Gudang Induk Bawang Mas Group di Jalan Raya Blumbungan, Kecamatan Larang, Kabupaten Pamekasan.

“Silakan dicium,” kata H. Her kepada AKBP Dani sambil lalu mengambil sampel tembakau Madura di depannya.

Usai mencium tembakau, AKBP Dani langsung berkata menyebut nominal harga, “Rp80 ribu.”

Harga yang ditentukan eks Kasubdit Gakkum Ditpolairud Polda Jawa Timur itu langsung diamini oleh H. Her karena tembakau tersebut bagus kualitasnya.

“Poinnya adalah saya mengajak Pak Kapolres agar beliau lebih dekat dengan petani. Biar tahu langsung kondisi di lapangan,” ujar H. Her.

Sementara AKBP Dani mengaku senang menyaksikan langsung proses jual beli tembakau Madura di gudang H. Her.

Baca Juga:  Bupati Baddrut Luncurkan Aplikasi Smart Rehab Narkoba

“Saya senang karena saya ingin tahu langsung proses sortir atau pembelian tembakau Madura. Saya juga senang bisa menyapa petani dan pedagang,” pungkasnya.(**/ky)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *