Pamekasan, mediajatim.com — Penjabat (Pj) Bupati Pamekasan Masrukin melantik 33 pengawas sekolah tingkat TK, SD, dan SMP di Pendapa Agung Ronggosukowati, Kamis (14/11/2024).
Pada kesempatan itu pula, Pj Bupati menyerahkan surat keputusan (SK) mutasi kepada 45 kepala sekolah SD dan SMP di Pamekasan.
Masrukin bersyukur pengangkatan dan pengambilan sumpah fungsional pengawas sekolah dan penyerahan SK bupati tentang mutasi kepala sekolah berjalan lancar.
“Pengangkatan dan mutasi ini wujud komitmen kami dalam memberikan penyegaran Sumber Daya Manusia (SDM) agar bisa lebih berkembang di tempat tugas yang baru,” ungkapnya, Kamis (14/11/2024).
Melalui rotasi ini, Masrukin berharap, semua tugas yang diemban bisa dilaksanakan dengan baik sebagaimana sumpah yang telah diucapkan.
“Pengangkatan dan mutasi itu melalui seleksi yang ketat sesuai dengan aturan perundang-undangan. Artinya, ASN yang terpilih itu merupakan kader-kader terbaik,” tuturnya.
Masrukin meminta kepada pengawas yang telah dilantik dan kepala sekolah yang dirotasi untuk benar-benar berkomitmen memajukan pendidikan hingga pelosok desa.
“Selamat bertugas di tempat yang baru. Jadikan spirit SK hari ini sebagai pijakan untuk pengabdian yang lebih baik,” pungkasnya.(rif/ky)