Suasana Pandemi Covid-19, Banjir Bandang Melanda Pantura Lamongan

Media Jatim

MediaJatim.com, Lamongan – Dalam suasana lebaran dan pandemi Covid-19 banjir melanda kawasan Pantura Lamongan, banjir bandang setinggi satu meter lebih itu terjadi di kelurahan Blimbing Kecamatan Paciran Lamongan, Selasa (26/5/2020) dini hari.

Banjir tersebut menerjang daerah Kebonsari, Semangu dan Padek, disamping rumah warga juga terdapat puluhan tempat ibadah, masjid , musholla, Sekolah, dan pasar baru Blimbing tergenang  lebih kurang satu meter.

Ketua dewan pembina himpunan nelayan tradisional Indonesia (HNTI) Cabang Lamongan Muchlisin Amar mengatakan kejadian seperti ini sebetulnya sudah menjadi langganan setiap tahun, ketika air laut pasang maka surutnya lama, dan ini mengganggu aktifitas warga, tempat tempat ibadah ,masjid, musholla, tidak dapat digunakan untuk sementara waktu.

Baca Juga:  Lonjakan Kasus Covid-19, Wabub Jember: Jangan Salahkan Vaksin

“Untungnya masih suasana lebaran jadi toko, stand di pasar belum banyak yang buka,” katanya.

Melihat musibah banjir yang hampir sering terjadi, pihaknya berharap ada solusi dari pemerintah setempat sehingga masyarakat tidak menjadi korban adanya banjir seperti ini.

“Semoga segera ada jalan keluar, saya yakin sahabat yang DPRD dan Pemerintah sudah bekerja keras untuk masalah ini,” ungkapnya.

Reporter: Bisri

Redaktur: Zul