Diberi Bantuan Oleh Dinas Perikanan Pacitan, Nelayan: Siap Optimalkan Kinerja di Laut

Media Jatim
Kadis Perikanan Pacita M. Yunus (kanan) saat menyerahkan bantuan ke nelayan, (6/8/2019), (Sigit).

MediaJatim.com, Pacitan – Guna mengoptimalkan penghasilan para nelayan di Pacitan, Pemerintah Kabupaten Pacitan melalui Dinas Perikanan Pacitan menyerahkan bantuan kepada kelompok nelayan di Pacitan, Selasa (6/8/2019).

Bantuan tersebut berupa sejumlah perahu beserta mesinnya dan beberapa alat tangkap lainnya yang diserahkan langsung oleh Kepala Dinas Perikanan Pacitan, M. Yunus Hariyadi.

Nelayan penerima bantuan tersebut tentunya sangat berterimakasih atas apa yang telah dilakukan Pemkab kepada nelayan yang ada di Pacitan, yang hingga saat ini masih mengapresiasi dalam pemberdayaan masyarakat khususnya nelayan.

“Kita dari nelayan sendiri akan mengoptimalkan dari sistem kinerja yang ada di laut. Mudah-mudahan bantuan yang diberikan ini, setidaknya bisa menambah penghasilan dan kesejahteraan para nelayan ke depan lebih baik,” kata Suratno, salah satu kelompok nelayan penerima bantuan dari Kelompok Usaha Bersama (KUB) Samudera Jaya, Selasa pagi.

Baca Juga:  Ledakan Petasan ke Mulutnya, Warga Bangorejo Ini Tewas

Pria yang akrab disapa Mandor ini berharap ke depan agar sinergitas antara nelayan dan Pemkab selalu terjalin. “Semoga sinergitas ini selalu terjalin dan nelayan jangan sampai melakukan kegiatan-kegiatan yang dilarang oleh pemerintah,” imbuhnya.

Sementara itu, Bambang Mahendrawan, Kepala Bidang Perikanan Tangkap Dinas Perikanan mengatakan, meski belum semuanya terfasilitasi karena sumber daya yang terbatas. Akan tetapi Dinas Perikanan selalu mengupayakan agar bisa merata.

“Dari tahun ke tahun selalu kita upayakan juga dorongan dalam berbagai bentuk kepada kawan-kawan nelayan dan kita juga upayakan bagaimana bisa merata, artinya tidak ada perbedaan perhatian mulai dari nelayan Kecamatan Sudimoro sampai Kecamatan Donorojo,” ujarnya.

Baca Juga:  Presiden Jokowi: Tanamkan Kasih Sayang dan Nilai Toleransi pada Keluarga

Menurutnya, sektor kelautan dan perikanan ini merupakan salah satu sektor unggulan. Sehingga, dalam rangka mewujudkannya tersebut, Pemkab mencoba berbagai upaya untuk pembangunan maupun pemberdayaan nelayan.

“Dengan pemberian sarana tangkap seperti perahu beserta mesinnya, jaring, pancing dan sebagainya. Termasuk dari sisi SDM juga kita lakukan pembinaan dan pelatihan. Jadi, seperti yang sudah disepakati bersama yakni menuju masyarakat Pacitan yang sejahtera,” imbuhnya, tanpa menyebut jumlah bantuan yang diberikan.

Banner Iklan Media Jatim

Reporter: Sigit

Redaktur: Zul