PERIODE II

Perjuangan Berbuah Hasil, Pemkab Cairkan Dana Tambahan Penanggulangan Covid-19 untuk Kelurahan

Media Jatim

MediaJatim.com, Situbondo – Keluhan Ketua RT/RW 01/04, Kelurahan patokan Kecamatan Situbondo Amirul Mustofa, tentang Dana Penanggulangan Bencana Covid-19 untuk tingkat Kelurahan yang dianaktirikan, akhirnya berbuah hasil. Pemerintah Kabupaten Situbondo langsung merespon dengan menggelar rapat membahas hal tersebut, Senin lalu (20/4/2020).

Menurut penuturan Camat Panji yang juga ikutserta dalam rapat tersebut, permasalahan Dana Penanggulangan Covid-19 untuk Kelurahan sudah selesai dibahas dan diputuskan ada dana tambahan untuk Kelurahan di Situbondo.

“Sudah selesai, kemarin sudah rapat di ruangan Sekda untuk penganan Covid-19 di Kelurahan ada dana dauh tambahan Untuk Covid-19 sebesar Rp375.000.000,- dan dipastikan hari ini sudah masuk di rekening Kelurahan,” ujar Camat Panji Sutrisno, Selasa (21/4/2020).

Baca Juga:  Pemerintah Kelurahan dan TP PKK Ardirejo Berbagi Sembako untuk Kaum Dhuafa dan Anak Yatim

Dana tambahan sebesar itu, tambah Sutrisno, diperuntuk khusus untuk penanganan bencana Covid-19 di setiap 4 Kelurahan di Situbondo. Bahkan untuk Kelurahan di Kecamatan Panji sudah cair semua.

“Khusus untuk Kelurahan di Kecamatan Panji sudah selesai semua, mulai dari pengajuan hingga pencairan. Ada dua Kelurahan, yaitu Ardirejo dan Mimbaan, masing-masing mendapatkan dana tambahan sebesar 375 jutaan,” jelasnya.

Sedangkan ditempat terpisah, Lurah Ardirejo Rocky Syahbana membenarkan adanya pencairan dana tambahan tersebut dan pihaknya menyampaikan terima Kasih kepada Pemerintah Kabupaten Situbondo, karena dengan ini Kelurahan bisa lebih maksimal lagi melakukan upaya penanganan Covid-19.

Baca Juga:  Ini Kronologi 1 Orang PDP di Pamekasan Dinyatakan Positif Covid-19

“Saya sangat terima kasih kepada Pemkab Situbondo karena dengan ini, Kelurahan bisa lebih giat lagi dalam melakukan Penanggulangan Covid-19,” tukasnya.

Reporter: Frengky

Redaktur: Zul