Rumah Zakat Salurkan Bingkisan untuk Tenaga Kesehatan

Media Jatim

MediaJatim.com, Surabaya – Selama pandemi Covid-19 Rumah Zakat terus menyalurkan bingkisan untuk mereka yang terdampak Covid-19. Sebelumnya ada berbagi makanan keluarga, sterilisasi tempat ibadah, penyaluran alat pelindung diri (APD) ke beberapa Rumah Sakit dan juga bingkisan untuk keluarga tak mampu.

Kali ini, Rumah Zakat juga menyalurkan bingkisan untuk tenaga kesehatan. Sebanyak 100 bingkisan tersebut disampaikan kepada Tenaga Kesehatan yang ada di Surabaya, yakni Rumah Sakit Islam Jemursari dan Rumah Sakit Universitas Airlangga.

Bingkisan ini disalurkan atas hasil Galang dana di kitabisa.com selama pandemi Covid-19. Karena Rumah Zakat sangat mengapresiasi tenaga kesehatan yang telah menjadi garda terdepan dalam melawan virus Corona.

Baca Juga:  Bentrok Lantaran Batas Teritorial Laut, Kepala Nelayan Asal Desa Labuhan Dipukul hingga Bocor: Kapolsek Kwanyar Tutupi Adanya Korban

“Selama pandemi, Rumah Zakat akan terus menyalurkan berbagai macam kebutuhan masyarakat terdampak Covid-19. Salah satunya tenaga kesehatan, yang akhir-akhir ini mungkin terlupakan. Kali ini kita menyalurkan sebanyak 100 bingkisan di Surabaya dari 656 bingkisan dari 6 kota di Indonesia.

Sebagai rasa terima kasih, kami hanya bisa memberikan berupa bingkisan yang di dalamnya bahan pokok yang mereka butuhkan,” kata Zirzi, Penanggungjawab Penyaluran, Jumat (12/6/2020).

Reporter: Agus Supriadi

Redaktur: Zul