Pamekasan, mediajatim.com — Kodim 0826/Pamekasan menggelar acara ngopi bareng bersama media di Kantor Unit Intel Kodim setempat, Selasa (30/7/2024).
Ngopi bareng ini dihadiri puluhan wartawan dari berbagai organisasi. Termasuk, hadir Ketua PWI Pamekasan Hairul Anam.
Dalam kesempatan ini, Dandim 0826/Pamekasan Letkol Inf. Herik Prasetiawan menyinggung El Nino yang diprediksi akan berangsur melanda Indonesia mulai Agustus 2024.
Sebagaimana diketehui, El Nino ini merupakan fenomena cuaca panas yang dipicu oleh peningkatan suhu permukaan air laut di Samudera Pasifik Tengah dan Timur.
Kata Herik, fenomena ini bisa berdampak global dan memicu kekeringan. “Akibatnya, negara yang biasanya ekspor beras gak akan ekspor beras lagi ke Indonesia,” papar dia.
Indonesia, kata Letkol Herik, akan menerima dampaknya. “Indonesia bisa krisis pangan. Nah, sebab itu kita hari ini mendorong swasembada pangan di Pamekasan,” jelas dia.
Letkol Herik mengatakan, pihaknya saat ini tengah melakukan dua skema untuk swasembada pangan. Pertama, mengusulkan program puluhan sumur bor.
“Kedua, kami sedang mencari tanah-tanah tidak produktif untuk kita tanami. Tujuannya untuk mendorong ketahanan pangan menghadapi ancaman krisis pangan ke depan,” pungkasnya.(*/ky)