Kunjungi Desa Lembung Pamekasan, Risma Janji Bantu Petani Tingkatkan Kualitas Garam

Media Jatim
Risma
(M. Arif/Media Jatim) Tri Rismaharini mengunjungi Desa Lembung, Kecamatan Galis, Kabupaten Pamekasan, Jumat (6/9/2024).

Pamekasan, mediajatim.com — Tri Rismaharini mengunjungi Desa Lembung, Kecamatan Galis, Kabupaten Pamekasan, Jumat (6/9/2024).

Perempuan yang baru memundurkan diri sebagai Menteri Sosial (Mensos) RI itu berkunjung ke Desa Lembung untuk memantau perkembangan produksi garam setempat.

Mantan Mensos RI itu menjelaskan, kualitas garam di Desa Lembung belum memenuhi permintaan pihak industri sehingga perlu ditingkatkan lagi.

“Untuk mengangkat harga garam, maka dibutuhkan meningkatkan kualitasnya juga, sehingga seimbang, antara produsen dan perusahaan,” ungkapnya, Jumat (6/9/2024).

Banner Iklan Media Jatim

Kata Risma, para petani perlu didorong agar bisa meningkatkan kualitas garamnya. “Dalam beberapa hari ke depan, kami akan menyalurkan bantuan berupa mesin penyulingan air, gudang penyimpanan garam, serta dua unit kapal fiber yang diperuntukkan bagi petani garam,” ucapnya.

Baca Juga:  Imbas Ijazah Tak Terdaftar di Kemendikbudristek RI, Alumni IAIN Madura Kesulitan Daftar PPPK

Sementara itu, Kepala Desa Lembung Hairul Anwar menyampaikan terima kasih kepada Risma atas kunjungannya itu.

“Program ini akan sangat membantu warga dalam meningkatkan kesejahteraan melalui peningkatan produksi garam berkualitas,” singkatnya.(rif/faj)