Sosialisasi Visi-Misi Calon Kepala Desa Cangaan Aman-Kondusif

Media Jatim

MediaJatim.com, Gresik – Gema kerukunan warga Desa Cangaan, Kecamatan Unjungpangkah, Gresik tetap solid meskipun berbeda pilihan. Hal tersebut terlihat dalam agenda Panitia Pemilihan Kepala Desa, Sabtu (27/7), tentang sosialisasi visi-misi dan tanya jawab seputar potensi dan inovasi desa.

Acara yang digelar di Taman Desa Cangaan tersebut, juga menjadi penutup masa kempanye terbuka, yang dijadwalkan selama tiga hari, dari mulai tangggal 25 hingga 27. Kemudian terjadwal serentak pemilihan pada tanggal 31 Juli 2019.

Dalam kesempatan tersebut yang dihadiri oleh masyarakat desa, calon, dan para pendukung, juga dihadiri oleh jajaran Muspika Ujungpangkah (camat, kapolsek, dan koramil).

Momen yang digadang-gadang oleh panitia pemilu desa sebagai cara berpolitik ideal, juga tidak lain sebagai pembelajaran demokrasi yang sportif. Alasan tersebut kemudian menjadi daya tarik tersendiri terhadap acara tersebut.

Baca Juga:  H Marsuki: Rekom NasDem Mengarah ke H Hendy

Menurut Badrul yang bertanggung jawab sebagai ketua panitia pemilihan kepala desa Desa Cangaan menjelaskan, masyarakat harus diajarai cara demokrasi yang baik, meskipun berbedah pilihan harus menunjukan kesejukan.

“Selain berpolitik yang baik, masyarakat harus tahu visi-misi kedua calon, biar enak memilihnya nanti, maksudnya sesuai dengan apa yang diinginkan masyarakat,” tutur tokoh masyrakat berkepala empat tersebut.

Tidak hanya diapresiasi oleh masyarakat, Kapolsek Ujungpangpakah, Akp. Imam Syafi’I yang hadir di tengah-tengah masyarakat, juga memberikan apresiasi acara tersebut, menerutnya kerja keras panitia dan tokoh masyarakat turut juga menjaga situasi aman dan kondusifitas sampai hari ini, dengan adanya acara ini masyarakat akan terdidik dewasa.

“Kami beserta tokoh masyarakat akan terus menjaga situasi aman dan kondusif wilayah, sebelum sampai sesudah kegiatan pelihan kepala desa, terutama desa Cangaan,” tegasnya sore itu.

Baca Juga:  116 PPS-PPDP Pakong Semangat Ikuti Bimtek Pemutakhiran Data

Selain itu, Camat Kecamatan Ujungpangkah Roeddy Poerwanto juga menambahkan, bahwa sudah ada komitmen dari sembilan desa bakal calon kepala desa wilayah Ujungpangkah. Dan memunculkan tiga hal penting yang harus diperhatikan oleh seluruh masyarakat Kecamatan Ujungpangkah.

“Kita sudah deklarasi bersama tiga pilar, camat, kapolsek, koramil serta tokoh masyarakat yang ada di wilayah Kecamatan Ujungpangkah, beserta seluruh ketua panitia di sebilan desa. Dan ada komitmen bersama, yang pertama panitia harus professional dan netral, terus bakal calon harus siap menang atau kalah, serta bisa mengendalikan pendukungnya. Dan yang ke tiga diharapkan masyarakat untuk cerdas bermedia,” tutupnya.

Reporter: Shafif K A

Redaktur: A6