Display 17 Agustus _20240918_112934_0000

Direktur RSUD Mohammad Noer Pamekasan Larang Jurnalis Liput Proyek Gedung Baru

Media Jatim
RSUD
(M. Arif/Media Jatim) Dua lelaki hendak memasuki lokasi pembangunan gedung baru RSUD Mohammad Noer di Desa Laden, Kecamatan Pamekasan, Senin (11/12/2023).

Pamekasan, mediajatim.com — Pihak Rumah Sakit Daerah Umum (RSUD) Mohammad Noer Pamekasan melarang jurnalis meliput proyek pembangunan gedung barunya di Desa Laden, Kecamatan Pamekasan, Senin (11/12/2023).

Direktur RSUD Mohammad Noer Pamekasan Nono Ifantono mengatakan bahwa jurnalis tidak boleh wawancara dan masuk ke lokasi proyek gedung baru tersebut.

Hal itu dia disampaikan saat mediajatim.com hendak menggali data dan keterangan dari pelaksana proyek soal progres pembangunan gedung baru tersebut.

Banner Iklan Media Jatim

“Maaf, tidak usah ke sana,” ungkap pria yang akrab disapa Nono tersebut kepada mediajatim.com, Senin (11/12/2023).

Baca Juga:  Terbit di Gramedia, LPM Activita Bedah Buku Alumninya

Apabila jurnalis dibolehkan ke lokasi pembangunan, kata Nono, akan mengganggu pelaksana proyek Pemerintah Provinsi (Pemprov) Jawa Timur tersebut.

“Kalau satu media saya izinkan, pasti media lain juga akan minta ke lokasi pembangunan itu, dan akan mengganggu mereka (para pekerja, red.),” jelasnya.

Apalagi, ujar Nono, para pelaksana proyek dan pengawas tidak berkenan diwawancarai atau ditemui, sebab takut mengganggu konsentrasinya.(rif/faj)