PERIODE II

Slamet Nur Cahyo Bunuh Singo Edan Di Madura

Media Jatim

MediaJatim.com, Pamekasan – Dua gol yang dicetak Slamet Nur Cahyo membantai Arema FC dalam laga lanjutan kompetisi Liga 1, di Stadion Gelora Ratu Pamellingan (SGRP) Pamekasan, Minggu (10/09).

Aroma kemenangan memang sudah tercium sejak babak pertama dimulai. Serangan langsung diambil alih tuan rumah melalui dua pemain lincahnya, Slamet Nur Cahyo dan Bayu Gatra.

Namun Arema FC yang datang dengan misi meraih poin juga tidak tinggal diam. Anak asuh Joko Susilo terus tampil solid dan sekali-kali mengancam gawang yang digalang Angga Saputra. Hingga menit terakhir babak pertama kedua tim belum ada yang bisa mencetak gol, skor masih bertahan 1-1.

Tensi pertandingan di babak kedua terus meningkat. Penampilan disiplin dari Asep Berlian di lini tengah sulit ditembus lini penyerangan Singo Edan, apalagi tidak adanya striker buas yang diturunkan Joko Susilo.

Baca Juga:  Madura United Gagal Menang, Gomes tetap Bersyukur

Menit 53′, Slamet Nur Cahyo berhasil mencetak gol lewat penyelesaian berkelas setelah menerima umpan cantik dari Rendi Siregar. Madura United unggul 1-0.

Johan Alfarisi dkk seakan tersengat dengan gol yang diciptakan Slamet Nur Cahyo, serangan sporadis ditunjukkan Arema FC. Tapi sayang, Tampilan gemilang Angga Saputra di bawah mistar gawang selalu jadi batu sandungan bagi Arema FC untuk mencetak gol.

Melihat timnya tertinggal, Joko Susilo menurunkan Christian Gonzales untuk menambah daya gedor Arema FC. Namun pelatih Madura United, Gomes juga tidak mau kalah. Dia langsung menurunkan Dane Milovanovic yang memang sudah ditunggu-tunggu aksi kembalinya oleh pecinta sepakbola Madura.

Baca Juga:  PKB Sikapi Politik Hitam Jelang Pilkada Pamekasan

Seakan tidak puas dengan hanya unggul satu gol, lagi-lagi lewat pemain bintang yang pernah membela Persebaya Surabaya tersebut, Madura United kembali membobol gawang Dwi Kuswanto. Slamet memanfaatkan bola ribon dari tendangan keras Thiago Furtuoso pada menit 83′. Laskar Sape Kerap semakin menjauh dengan skor 2-0.

Skor 2-0 ini bertahan hingga menit pertandingan usai. Dengan kemenangan ini Madura United tetap menjaga rekor tak terkalahkan di kandang sendiri.

 

Reporter: Sule Sulaiman

Redaktur: Nur Aini