PERIODE II

Kahfi, Mahasiswa UIN KHAS Jember Sabet Juara 1 Lomba Kaligrafi Internasional

Media Jatim

MEDIAJATIM.COM | Jember – Muhammad Nuril Kahfi, nama lengkapnya. Mahasiswa Prodi Pendidikan Bahasa Arab Fakultas Tarbiyah dan Ilmu Keguruan (FTIK) Universitas Islam Negeri Kiai Haji Achmad Siddiq (UIN KHAS) Jember ini layak diacungi dua jempol. Pasalnya, Kahfi, sapaan akrabnya, telah memahat prestasi yang cukup membanggakan di ajang internasional. Ia berhasil meraih Juara 1 dalam “Event Montreal Grand Pix for Qur’an and Arabic Calligraphy” yang diselenggarakan Dar Al Maghrib Le Centre Culturel Marocain a Montreal Kanada tanggal 8 Mei 2021.

Dalam lomba yang digelar secara virtual itu, Kahfi keluar sebagai Juara setelah mengungguli puluhan peserta dari berbagai negara, seperti Malaysia, Thailand, China, dan Singapore. Jenis khat yang dilombakan adalah khat Maghribi. Khat Maghribi sendiri memang bukan salah satu dari jenis khat utama. Namun, keindahan khat Maghibi ini tidak kalah dengan jenis khat utama lainnya. Jenis khat yang satu ini banyak digunakan untuk penulisan Al-Qur’an di negara-negara Islam bagian barat, seperti Maroko, Tunisia, Aljazair, dan lain-lain.

Baca Juga:  Mahasiswa dan GP Ansor Gelar Fiqih Lalu Lintas

Di lomba tersebut, Kahfi menulis (kaligrafi) Hadits tentang keutamaan puasa. Menurutnya, kaligrafi tersebut diselesaikan sekitar 3 hari. Fasik kaligrafi itu lalu dikirim via pos ke panitia lomba di Montreal, Kanada.

“Alhamdulillah, tanpa disangka ternyata dapat juara 1,” tuturnya.

Santri Pesantren Al-Bidayah, Tegalbesar, Kecamatan Kaliwates itu, menuturkan bahwa kebisaannya dalam bidang khat Maghribi tak lepas dari bimbingan gurunya, Jimly Ashari, yang merupakan murid dari Syaikh Belaid Hamidi, seorang kaligrafer asli Maroko yang telah menulis enam mushaf Al-Qur’an dengan khat Maghribi.

Kahfi menuturkan, tak begitu susah untuk belajar kaligrafi asal telaten dan ditekuni dengan sungguh-sungguh.

Baca Juga:  DLH Pamekasan Ajarkan Hulu hilir Pengelolaan Sampah kepada Siswa di TPA Angsanah

“Bagi rekan-rekan yang ingin menekuni kaligrafi, silakan. Saatnya berbuat dan berkarya, susun rencana sekarang juga, dan mulailah secepatnya. Yang terpenting adalah tetap semangat dan jangan takut gagal,” pungkasnya.

Atas prestasinya itu, Kahfi mendapatkan hadiah sebesar 1000 dollar, sertifikat, serta akan diundang untuk menghadiri acara Pameran Kaligrafi di Kanada.

Reporter: Aryudi AR

Redaktur: Zul