Comvalius Geser Odemwingie

Media Jatim
Pemain depan Bali United, Sylvano Comvalius © sidomi.com
Pemain depan Bali United, Sylvano Comvalius © sidomi.com

MediaJatim.com – Absen mencetak gol dalam tiga pertandingan terakhir Madura United membuat Peter Odemwingie tergeser dari peraih topskor sementara kompetisi Liga 1. Pemain depan Bali United, Comvalius Sylvano berhasil merebut posisi tersebut, setelah mampu mencetak skor pengecil kedudukan kala Bali United dilibas Persipura Jayapura, 3-1 di Stadion Mandala Jayapura, (09/08).

Dengan bertambahnya satu gol itu, Comvalius telah tercatat mengumpulkan 14 gol, unggul satu gol dari Peter Odemwingie yang berada di posisi kedua.

Mandeknya gol Odemwingie disebabkan selalu ditempel ketat dalam setiap pertandingan. Sebab pemain yang pasti tetap berseragam Madura United musim depan ini, sudah banyak diketahui kemampuannya. Sehingga beberapa calon lawannya sudah menyiapkan stategi khusus untuk menghentikan keganasan Odemwingie di depan gawang lawan.

Baca Juga:  Madura United Gagal Juara, Ini Alasan Gomes

Marquee Player asal Belgia ini juga  absen di laga Madura United selanjutnya melawan Bali United akibat akumulasi kartu kuning. Saat Madura United membekuk Persela Lamongan 2-1, dia diganjar kartu kuning di menit-menit akhir.

Posisi Odemwingie di tangga kedua peraih topskor sementara juga tidak aman. Dua pemain produktif, Addison Alves, striker milik Persipura dan Beto Gonzalves, striker milik Sriwijaya FC terus menempel ketat dengan perolehan 11 gol.

Keadaan ini membuat tim besutan Gomes De Oliviera berpikir keras mencari solusi untuk menggantikan peran Odemwingie saat tidak bisa dimainkan. Kabar terakhir, Thiago Fortuoso, pemain yang baru dilepas Bhayangkara FC akan bergabung dengan Fabiano Beltrame dkk.

Baca Juga:  Djanur Ungkap Kekurangan PSMS Medan Lawan Madura United

 

Reporter: Sule Sulaiman

Redaktur: Nur Aini