Kesan Lebaran Pemain Madura United di Tengah Covid-19

Media Jatim

MediaJatim.com – Hari Raya Idul Fitri 1441 Hijriyah terasa berbeda. Itu cukup dirasakan oleh punggawa Madura United. Wabah Covid-19 jadi pemicunya.

Kendati tetap berkunjung untuk bersilaturrahim sembari meminta maaf dan tetap salat Id di masjid, Gelandang Madura United Asep Berlian merasakan sesuatu yang kurang.

“Pada tahun-tahun dulu sangat meriah dan semuanya bisa berjabat tangan. Tidak ada yang jaga jarak. Sekarang tidak demikian,” ujar Asep, Rabu (27/5/2020).

Asep bercerita, meskipun memberikan kesan yang berbeda tahun 2020 ini, namun tetap dapat menikmati lebaran di tengah wabah Covid-19 ini.

Baca Juga:  Semen Padang Bantu Madura United Goyahkan Posisi PSM Makassar

Lebaran tahun ini, tambahnya, tetap menjadi hari kemenangan. Kendati membatasi, Asep dengan keluarganya tetap saling bersua untuk saling meminta maaf.

“Iya tetap bermaaf-maafan, tapi memang berbeda dengan tahun-tahun sebelumnya. Namun, kami tetap merasakan kebahagiaan, bisa bertemu keluarga, dan tetangga juga, meski tetap jaga jarak. Saya tetap senang dan tetap memberikan cerita tersendiri,” ucap pemilik nomor punggung 4 di Madura United itu.

Asep mengaku sudah rindu latihan, kangen suasana Madura. Dirinya berdoa semoga wabah Covid-19 cepar berlalu. Dengan begitu, kompetisi bisa kembali digelar. Muaranya, gegap gempita persepakbolaan di negeri ini kembali menggema.

Baca Juga:  Menanti Kerja Sama Apik Odemwingie dengan Dane Milovanovic

Reporter: Sulaiman

Redaktur: A6